TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Iptu Rudiana disebut terlalu sembrono oleh mantan Wakapolri Komjen (purn) Oegroseno.
Pasalnya Iptu Rudiana menelan mentah-mentah informasi dari Aep dan Dede.
"Kalau Pak Rudiana diberi keterangan oleh Aep dan Dede, sayang polisi kok dibohongi oleh masyarakat, anak kecil ini," ujar Oegroseno seperti dikutip Nusantara TV yang tayang pada Jumat (2/7/2024).
Ia heran seharusnya Iptu Rudiana tak hanya main percaya dengan keterangan kedua saksi tersebut.
Sebab, kesaksian Aep dan Dede diragukan banyak pihak karena dipenuhi kejanggalan.
Apalagi, Dede belakangan telah mencabut kesaksian tersebut karena mengaku bohong belaka.
"Biasanya yang membohongi anak kecil kan orang tua, ini kok dibalik anak kecil membohongi orang tua, gitu aja," ujar Oegroseno.
Untuk diketahui, kasus pembunuhan Vina Dewi Arsita dan Eky atau kasus tewasnya Vina dan Eky di Jembatan Talun, Cirebon 27 Agustus 2016 silam masih belum terungkap seutuhnya.
Baca juga: Terima Telepon dari Eks Pasukan Elite TNI dan Tangan Kanan Hercules, Pengacara Pegi Batal Mundur
Meski demikian, sudah ada 8 terpidana yang dihukum.
Kedelapan terpidana kasus Vina itu dihukum salah satunya karena keterangan Aep dan Dede.
Iptu Rudiana sendiri mengakui ikut mencari informasi soal anaknya, Eky yang ditemukan tewas di Jembatan Talun, Cirebon itu.
Dia menilai, luka-luka Eky tak wajar jika disebut korban kecelakaan lalu lintas.
"Untuk menjaga hak hidup daripada anak saya dan ketika terjadi hal seperti itu (pembunuhan), anak saya meninggal dengan keadaan yang memang perlu mungkin saya ambil langkah-langkah untuk mencari penyebab daripada meninggalnya."
"Hati saya terketuk untuk mencari penyebabnya," ujar Iptu Rudiana seperti dikutip dari Youtube Channel Pengacara Toni yang tayang pada Jumat (2/8/2024).
Baca juga: Oegroseno Sentil Propam Kurang Jeli Periksa Iptu Rudiana, Sejak Awal Banyak Pelanggaran
Dalam pencarian informasi, Iptu Rudiana mengaku bertemu dengan Aep dan Dede.
Kedua pemuda tersebut mengaku melihat kejadian maut tewasnya Vina dan Eky pada Sabtu 27 Agustus 2016 malam.
"Kalau saya mendasari informasi dari saudara D dan A, mereka melihat pada saat malam Minggu ada upaya penganiayaan dan pengejaran."
"Kemudian ketika mereka menyampaikan kalau hafal motornya warna hijau dan saya memperlihatkan motor yang saya foto di Polsek Talun dan mereka menyampaikan betul itu motor yang dilakukan untuk penganiayaan," ucap Rudiana.
Informasi yang didapat Iptu Rudiana dari Aep dan Dede ini kemudian membuat munculnya 8 terpidana tersebut.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Eks Wakapolri Sindir Iptu Rudiana soal Aep dan Dede: Polisi Kok Dibohongi Anak Kecil,