TRIBUNNEWS.COM - Felicia Amelinda menjadi salah satu korban selamat dalam kecelakaan Mobil kru TvOne di ruas tol Pemalang, Jawa Tengah, Kamis (31/10/2024).
Felicia Amelinda yang merupakan Reporter TvOne ini, mengalami luka di bagian kepala.
Ia adalah satu dari lima korban kecelakaan maut di Tol Pemalang.
Tiga rekan Felicia meninggal dunia, sedangkan satu orang lainnya mengalami luka-luka.
Kelima korban sudah dievakuasi ke rumah sakit Al-Ikhlas Taman Pemalang.
Dalam wawancara tayangan TvOne, Felicia mengaku kondisinya masih pusing, setelah dijahit bagian kepalanya.
"Kondisinya alhamdulilah membaik, tapi masih pusing, tadi kondisinya dijahit. Emang agak robek, dijahit," ucapnya, Kamis.
Menurutnya, ada sejumlah pemeriksaan yang dilakukan dokter terhadap dirinya.
"Pemeriksaan yang sudah dilakukan (luka di kepala), tadi sempet rontgen, dibawa ke ruangan lagi, diperiksa jantungnya, suhu badan, juga ditanya keluhannya."
"Sekarang dipindah ke ruangan lebih baik lagi," ungkapnya.
Sementara itu, terkait kondisi rekannya yang selamat, Felicia mengaku belum mengetahuinya. Lantaran, ia dan dua rekannya berada di ruangan berbeda sejak awal masuk rumah sakit.
Baca juga: Detik-detik Tim Liputan TvOne Kecelakaan di Tol Pemalang, Bermula Ingin Lap Kaca Mobil
"Kebetulan kami dari awal dievakuasi kita beda ambulans, jadi pas sampe rumah sakit kita berbeda ruangan, jadi belum mengenai informasi terkini," terang Felicia.
Diketahui, mobil rombongan kru TvOne mengalami Kecelakaan di Tol Batang-Pemalang, Jawa Tengah, pada Kamis (31/10/2024) pagi.
Akibat insiden itu, 3 orang meninggal dunia dan 2 orang luka-luka.
Kecelakaan ini melibatkan dua mobil, yakni mobil yang ditumpangi kru TvOne dan truk ekspedisi.
Rombongan kru TvOne tersebut, rencananya akan melakukan peliputan indepth investigasi.
Kronologi Kejadian Menurut Korban Selamat
Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan dan meminta keterangan saksi untuk mengetahui penyebab kecelakaan tersebut.
Namun, kronologi sementara telah diceritakan korban selamat dari kecelakaan, yakni Felicia Amelinda.
Saat kejadian, dirinya duduk tepat di samping kiri kursi sopir.
Felicia menceritakan, peristiwa itu bermula saat mobil yang ditumpanginya berhenti di bahu jalan karena hendak membersihkan kaca depan mobil.
Kaca mobil yang ditumpanginya itu terpaksa harus dibersihkan secara manual lantaran wiper kaca bermasalah.
"Emang (mobil) kita posisinya ada di bahu jalan, berhenti karena mau ngelap kacanya, kacanya itu burem, berdebu dan air di wipernya nggak nyala jadi harus manual disiram," kata Felicia di RSI Al Ikhlas Pemalang, dikutip dari tayangan YouTube TvOne.
Saat sopir tengah membersihkan kaca, tiba-tiba mobil yang ia tumpangi terdorong hebat.
Felicia mengaku, tak tahu kalau mobilnya ditabrak sebuah truk.
Ia baru menyadari itu setelah keluar dari mobil.
Baca juga: Sosok Felicia Amelinda, Reporter TVOne yang Selamat dari Kecelakaan di Tol Pemalang, Lulusan UI
Berdasarkan foto yang beredar, mobil rombongan TvOne memang terlihat ringsek di bagian kiri dan belakang.
"Terus pas berhenti, sopirnya lagi nyiram-nyiramin, kejadian lah itu. Saya awalnya nggak tahu kalau itu truk, saya baru tahu pas keluar, posisi saya depan di samping sopir," jelasnya.
Akibat kejadian ini, Felicia mengalami luka di bagian kepala dan bibir.
Penjelasan Polisi
Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Artanto, mengonfirmasi tiga kru TvOne mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas tol Pemalang, Jawa Tengah, Kamis (31/10/2024) pukul 06.45 WIB.
"Iya benar (kecelakaan, red)," ucap Artanto.
Polisi juga mengonfirmasi tiga orang tewas dalam peristiwa ini.
Saat ini, polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan maut yang melibatkan mobil kru TVOne di Jalan Tol Pemalang KM 315 jalur A.
Polda Jawa Tengah pun sudah menerjunkan Tim Traffic Accident Analysis (TAA).
"Iya kami terjunkan Tim TAA dibantu Polres Pemalang untuk menyelidiki penyebab pasti kecelakaan," kata Kombes Pol Artanto, dilansir TribunJateng.com.
Hasil Pemeriksaan Sementara
Artanto juga membeberkan, hasil pemeriksaan sementara, di mana truk menabrak mobil kru TV One karena truk menghindari kendaraan tak dikenal yang oleng di depannya.
Ketika menghindari kendaraan tersebut, truk membanting stir ke arah kiri.
"Truk lalu menabrak mobil kru TV One yang sedang parkir di bahu jalan tol," katanya.
Artanto menambahkan, pihaknya masih melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengumpulkan sejumlah bukti lainnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Kecelakaan Maut di Tol Pemalang Tewaskan 3 Orang, Alasan Sopir Truk Hantam Mobil TVOne
(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, Reynas Abdila, TribunJateng.com/Iwan Arifianto)