TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini resep Kering Tempe Teri Kari untuk menu sahur.
Kering Tempe Teri Kari menjadi makanan yang cocok disajikan sebagai menu sahur yang enak dan praktis.
Sajian ini menjadi inspirasi menu sahur yang dapat disimpan terlebih dahulu.
Anda membutuhkan waktu selama 30 menit untuk membuat hidangan Kering Tempe Teri Kari.
Inilah resep dan cara membuat Kering Tempe Teri Kari sebagaimana dilansir laman sajiansedap.grid.id:
Bahan-bahan
Bahan
- 500 gram tempe, potong korek api
- 1/2 sendok makan garam
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- 1.000 ml air, untuk merendam
- 75 gram kacang tanah kulit, goreng
- 50 gram teri nasi, goreng
- 2 sendok makan bawang merah, goreng
- 3 buah cabai merah besar, buang biji, iris halus, goreng
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 1 sendok teh bubuk kari
- 50 gram gula pasir
- 1 sendok teh garam
- 50 ml air
- 2 sendok teh asam jawa, larutkan dengan 2 sdm air
- 2 sendok makan minyak, untuk menumis
- 500 ml minyak, untuk menggoreng
- 6 siung bawang putih
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- 4 buah cabai merah keriting
Langkah Pembuatan
Rendam tempe, garam, dan ketumbar bubuk di dalam air.
Diamkan 15 menit. Tiriskan. Goreng sampai kering dan matang.
Tumis bawang putih, ketumbar bubuk, cabai merah keriting, daun salam, dan daun jeruk sampai harum.
Masukkan kari, gula pasir, garam, air, dan air asam. Aduk sampai kental.
Masukkan tempe, kacang tanah, teri nasi, bawang merah goreng, dan cabai merah besar.
Aduk sampai terbalut bumbu.