News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cici Panda Bilang Ngepel dan Nyapu Itu sudah Naluri Ibu

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presenter, Veronica Felicia Kumala atau Cici Panda ditemui saat menghadiri konferensi pers program baru Trans TV, Rumah Gratis dan Basa Basi, di Menara Bank Mega, Jalan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (24/12/2014). Cici Panda menjadi pembawa acara pada program Basa Basi (Bahas Sana Bahas Sini) yang tayang live setiap hari Senin-Jumat pukul 10.00-11.00 WIB. (Tribunnews/Jeprima)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tradisi mudik untuk merayakan lebaran di kampung halaman membuat pembawa acara Cici Panda (32) dan suaminya ditinggal oleh pembantu rumah tangga (PRT) mereka.

Tanpa PRT, mereka harus melakukan pekerjaan-pekerjaan rumah tangga. Ternyata, bagi Cici, pekerjaan rumah tangga yang paling sulit dan melelahkan adalah menyetrika pakaian.

"Yang paling susah itu ya gosok baju alias nyetrika. Paling berasa deh itu," kata pemilik nama lengkap Veronica Felicia Kumala ini lalu tertawa, ketika berbincang di Jakarta belum lama ini.

"Ngegosok baju tuh paling melelahkan. Dasarnya, aku emang juga kurang suka ngegosok baju. Jadi, besok pas hari lebaran, baju yang buat pergi aja yang bakal aku gosok," tuturnya lalu tertawa lagi.

Namun, Cici mengaku tetap bisa menangani urusan rumah tangganya, antara lain menyapu, mengepel, dan mencuci piring, meski ditinggal PRT-nya.

"Aku tuh emang bukan tipe orang yang menyerahkan semuanya ke asisten rumah tangga (PRT). Jadi, aku juga kadang kalau shooting siang gitu, paginya bisa ikut nyapu dan ngepel bareng asisten rumah tangga. Jadi, besok enggak bakal kebingungan kalau pas lebaran ditinggal mudik," ujarnya.

"Ya, namanya juga ibu-ibu, udah naluri mungkin ya, he he he," imbuh Cici.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini