News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ini 5 Film Indonesia yang Menemani Liburan Lebaran Anda

Editor: Wahid Nurdin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Film Rudy Habibie

Di sana, Rania bertemu dengan seorang fotografer asal Korea, Hyun Geun (Morgan Oey) dan temannya. Mereka meminta Rania menjadi pemandu wisata.

Pertemuan keduanya ternyata meninggalkan kesan yang mendalam bagi Rania. Hyun pun balik ke negeri asalnya.

Di Jakarta, Rania dijodohkan oleh Ilhan (Giring Ganesha). Sampai suatu waktu, Rania mendapat undangan untuk menjadi peserta Writers in Residence di Korea Selatan.

4. Koala Kumal
Sutradara: Raditya Dika
Produksi: Starvision
Pemain : Raditya Dika, Acha Sepriasa, Sheryl Sheinafia, dan Nino Fernandez.

Film yang diadaptasi dari buku berjudul samakarya Raditya Dika tersebut mengisahkan seorang lelaki bernama Dika (Raditya Dika) yang batal menikah. Pacarnya, Andrea (Acha Septriasa), berselingkuh dengan James (Nino Fernandez).

Gara-gara kejadian tersebut, Dika akhirnya mengalami kesulitan menulis bab terakhir pada buku karangannya.

Dika kemudian bertemu Trisna (Sheryl Sheinafia), perempuan unik yang berhasil mengubah sudut pandangnya.

Trisna menyarankan Dika untuk membalas dendam kepada Andrea. Sebab Trisna mengetahui penyebab Dika mengalami kesulitan menulis bab terakhir dari bukunya tersebut.

5. Rudy Habibie (Habibie & Ainun 2)
Sutradara: Hanung Bramantyo
Produksi: MD Picture
Pemain: Reza Rahadian, Chelsea Islan, Pandji Pragiwaksono, Ernest Prakasa, Boris Bokir, Dian Nitami, dan artis lainnya.

Film drama itu menceritakan masa muda Presiden Ketiga RI Bacharuddin Jusuf Habibie. Ketika itu, Rudy Habibie yang diperankan oleh Reza Rahadian tengah menempuh pendidikan di Aachen, Jerman Barat.

Jika pada film Habibie & Ainun cerita terpusat pada kisah asmara antara Habibie dan Ainun. Rudy Habibie memilki cerita yang lebih luas.

Di situ diceritakan awal ketertarikan Habibie pada pesawat meskipun sempat membencinya. Digambarkan pula perjuangan Habibie terhadap industri dirgantara Indonesia selama menempuh pendidikan di Eropa hingga kisah cinta Habibie dengan seorang perempuan Polandia. (Kompas.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini