"Itu pengaruh dari diabetnya tadi," kata Hetty dikutip dari YouTube Star Story, Rabu (19/1/2022).
Tak hanya diabetes, Hetty mengatakan Dorce Gamalama juga menderita demensia Alzheimer.
Sehingga ingatan presenter senior itu suka naik turun atau berubah-ubah.
Kondisi Menurun karena Gula Darah
Setelah akhirnya pulang dari rumah sakit, beberapa waktu lalu Dorce Gamalama kembali dirawat.
Dikutip dari Wartakota, kondisi kesehatan sang presenter menurun diakibatkan karena gula darah.
Keluarga pun memutuskan untuk membawa ke rumah sakit agar mendapat perawatan.
"Bunda Dorce nge-drop lagi karena gula darahnya. Makanya ke rumah sakit lagi biar dirawat," ucapnya.
Selain itu, Dorce Gamalama juga disebut dirawat di ruang intensif.
Bahkan sempat beredar kabar Dorce Gamalama dirawat dalam kondisi koma.
Meski begitu informasi tersebut langsung dibantah oleh sahabat.
(Tribunnews.com/Febia/Ayumiftakhul/Fauzi Alamsyah) (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)
Berita terkait meninggalnya Dorce Gamalama