Meski Radja sendiri merasa tidak ada yang salah dengan konser tersebut pada awalnya.
Radja sendiri mengaku telah menghibur netizen Johor secara tuntas.
"Jadi kalau untuk intimidasinya kita pun dikagetkan karena awalnya tidak tahu apa-apa, acara berjalan dengan sukses, kita hanya merasa puas, dan para penggemar di sana juga berdatangan, foto kita terima.
"Tiba-tiba ada orang masuk itu," kata Seno Radja.
Menggambarkan kejadian itu, Ian mengatakan bahwa pihak penjaga lah yang diduga menendang pintu dan meja.
"Kunci pintu dan langsung tendang meja."
"All out penampilan yang kita berikan, jujur ya kita dari sekian perform, ini penampilan kita yang all out banget kita anggap."
"Berikan mereka 15 lagu nonstop, kita puaskan mereka semua, makanya saya bilang pas dia masuk ekspresi tanpa bicara sedikit pun langsung banting meja," kata Ian.
"Yang bikin kita kaget tuh tanpa bicara dia langsung menendang meja. Semua shock," tandas Seno.
(Tribunnews.com/Rinanda)