"Aku sudah meminta maaf langsung kepada ibu sarwendah dan ibu sarwendah sudah memaafkan sudah divideokan jg" tulis warganet yang mencibir Sarwendah, dikutip dari YouTube Cumicumi, Selasa (14/5/2024).
Di sisi lain, kuasa hukum Sarwendah, Chris Sam Siwu mengungkapkan bahwa kliennya masih membuka pintu maaf bagi pihak-pihak yang telah mencibirnya.
Namun Chris menyebutkan bahwa hal tersebut dapat dilakukan Sarwendah asalkan pihak yang merugikannya tak mengulangi kembali perbuatannya tersebut.
"Sarwendah sangat membuka pintu maaf ya. Tetapi dengan syarat tidak boleh mengulangi," ujar Chris Sam Siwu.
Pasalnya, dari komentar negatif tersebut akan berdampak pada psikologis anak-anak Sarwendah.
"Karena yang dijaga oleh Sarwendah ini adalah psikologis anak. Ya bagaimana framing ini membuat tidak patutlah kita dengar sebenarnya, tapi terus dilakukan," imbuhnya.
Chris menyebutkan jika nantinya masih ada pihak yang melakukan hal serupa, pihak Sarwendah tak segan untuk mengambil langkah hukum.
"Nah orang-orang yang framing ini akan kami laporkan."
"Dan yang melakukan komentar-komentar ini, kalau tidak melakukan permintaan maaf, dengan berat hati kami tetap akan mengambil hak hukum kami," tandas Chris.
(Tribunnews.com/Enggar Kusuma)