TRIBUNNEWS.COM - Pada gelaran Indonesian Basketball League (IBL) 2022, personel klub basket Indonesia Patriots banyak yang terpapar Covid-19.
Kini, dilansir iblindonesia, Indonesia Patriots dinyatakan sudah negatif Covid-19.
Hal tersebut dinyatakan oleh Manajer Indonesia Patriots, Jamin Mattotoran yang menerangkan bahwa per tanggal 22 Februari 2022 lalu, telah dinyatakan negatif.
Kabar baik tersebut pun diikuti oleh seluruh personi Indonesia untuk segera melakukan persiapan latihan jelang tatap laga sisa IBL 2022.
Baca juga: IBL 2022 Dilanjutkan 3 Maret Dengan Sistem Bubble Terpusat di Jakarta\
Baca juga: Langkah IBL 2022 Putus Penularan Covid-19, Tunda Seri Kedua & Berencana Perpanjang Laga di Bandung
"Hasil swab PCR per tanggal 22 Februari semua negatif. Swab kedua, nanti tanggal 27 Februari, setelah itu swab PCR lagi tanggal 1 Maret," jelas Jamin.
"Harapan kami, semua tetap sehat sampai selesai lanjutan IBL, dan patriots bermain dengan antusias dan energi baru," tambahnya.
Klub asuhan Coach Milos Pejic itu segera genjot latihannya di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat.
Libur terlalu lama karena Covid-19, Indonesia Patriots pun segera melakukan pemantapan taktik dan strategi.
"Seminggu terakhir ini kami mengadakan internal game di latihan. Saya pikir timnas sekarang ini kondisinya sangat kondusif dan solid," tutur coach Milos.
Coach Milos juga menerangkan bahwa ia bersama seluruh personil Indonesia Patriots akan memperketat protokol kesehatan.
Pasalnya, berkaca dari seri kedua di Bandung lalu, Indonesia Patriots terpaksa harus menunda seluruh pertandingan karena terpapar Covid-19.
Ia juga megaskan kepada seluruh personil agar miliki tanggung jawab dan kesadaran diri untuk menjaga diri.
Saling percaya satu sama lain serta mengingatkan juga bagian dari hal yang harus dilakukan oleh personil Indonesia Patriots.
Pasalnya, menilik pada gelaran seri kedua di Bandung, Patriots sendiri menjadi klub dengan personel yang terpapar paling banyak.