TRIBUNNEWS.COM - Fabio Quartararo tak merasakan tekanan apapun meskipun dirinya kini memimpin Kejuaraan Dunia MotoGP 2022.
Bagi Fabio Quartararo, ia kini lebih ingin menikmati momennya.
Selain itu, Fabio Quartararo juga tak menempatkan dirinya di bawah tekanan.
Baca juga: Terkenal Tak Selalu Nyaman, Fabio Quartararo Akui Sulit Quality Time Bareng Keluarga
Rider asal Prancis itu merasa bahwa nampaknya tidak perlu jika harus merasa tertekan.
Sehingga, pembalap besutan Yamaha itu memilih untuk tidak menanggapi hal itu sebagai sebuah tekanan.
Pemikiran yang dimiliki oleh Fabio Quartararo sendiri juga imbas titel juara pada musim lalu.
Sejak saat itu, ia berkeinginan untuk menikmati momennya saja.
"Saya sudah lama tidak merasakan tekanan. Saya memenangkan Kejuaraan Dunia tahun lalu, saya menikmatinya dan Yamaha tidak menekan saya," terang Quartararo dilansir Speedweek.
"Saya juga tidak menempatkan diri saya di bawah tekanan. Saya tidak merasa itu perlu."
Situasi Menegangkan
Terlepas dari menyebut sebuah tekanan, Quartararo lebih menyebut itu adalah situasi yang menegangkan.
Terutama ketika sedang melakoni sesi kualifikasi hingga sebelum balapan.
Bagi pembalap berjuluk El Diablo itu mengaku bahwa hal itu bukanlah sebuah tekanan.
Hanya saja, secara otomatis situasinya menegangkan.