TRIBUNNEWS.COMĀ - Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan menuturkan peluang Skuad Garuda bisa juara di Piala AFF 2022.
Optimisme dari seorang Pratama Arhan hadir lantaran Skuad Garuda yang semakin kompak setelah melakoni beberapa pertandingan terakhir.
Kekompakan itu menurut Pratama Arhan makin terlihat ketika berhasil membungkam Curacao pada dua pertandingan sekaligus dalam laga bertajuk FIFA Matchday.
Harapannya dengan hasil manis itu bisa jadi modal Timnas Indonesia untuk balas dendam di Piala AFF 2022.
Baca juga: Kemajuan Timnas Indonesia di Bawah Shin Tae-yong Bikin Kaget Pakar Sepakbola Vietnam
Pasalnya mengingat Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 silam harus takluk di tangan Thailand saat berjumpa di partai final.
Kala itu Timnas Indonesia harus dibekuk Thailand dengan skor agregat 2-6.
Kini dengan performa yang lebih baik, tentu harapannya Timnas Indonesia bisa merebut kejayaan di Piala AFF 2022 nanti.
"Saya merasa tim ini sudah jauh lebih baik lagi," terang Pratama Arhan dilansirĀ BolaSport.
"Bahkan saya nilai permainan kami sudah kompak," katanya menambahkan.
"Kalau ditanya yakin atau tidak, saya pastikan yakin dan optimis bagi kami untuk menjadi juara Piala AFF 2022," ujar Pratama Arhan sekaligus mengakhiri.
Keyakinan Pratama Arhan ini nampaknya juga karena tangan dingin dari Shin Tae-yong yang mampu membuat Timnas Indonesia terus berkembang.
Bagaimana tidak, sejauh ini pelatih asal Korea Selatan itu telah membuat warna permainan dari Timnas Indonesia makin ciamik.
Sehingga tak heran jika Marc Klok dan kolega bisa memetik dua kemenangan sekaligus saat meladeni Curacao di laga FIFA Matchday kemarin.
Bahkan sejauh ini, Shin Tae-yong juga telah memberikan hadiahmanis kepada Timnas Indonesia seperti tampil di Piala Asia 2023 dan Piala AFF 2022.
Tentu jadi capaian luar biasa bagi Timnas Indonesia karena bisa masuk ajang-ajang bergengsi tersebut.
Oleh karena itu kini sudah saatnya Timnas Indonesia bangkit dan merebut kejayaan salah satunya di Piala AFF 2022.
Untuk informasi saja, Piala AFF 2022 sendiri bakal dimulai pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023 mendatang.
Tim besutan Shin Tae-yong ini bakal berada di Grup A bersama dengan Thailand, Kamboja, Filipina, dan Brunei Darussalam atau Timor Leste.
(Tribunnews.com/Niken) (BolaSport.com/Mochamad Hary Prasetya)