News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Hasil Klasemen Liga Italia - AC Milan & AS Roma Petik Untung usai Fiorentina Tunduk di Kaki Lecce

Penulis: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Update klasemen Liga Italia - Penyerang AC Milan Olivier Giroud (tengah) merayakan bersama rekan satu timnya di akhir pertandingan Serie A Italia antara AC Milan vs Sassuolo di stadion San Siro, di Milan pada 30 Desember 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil dan klasemen Liga Italia giornata 23 pada pertandingan pembuka setelah Fiorentina takluk atas Lecce. Kekalahan Fiorentina memberikan angin segar terhadap dua klub elite Serie A, AS Roma dan AC Milan.

Fiorentina gagal amankan 3 poin di depan mata setelah kena comeback Lecce 3-2 di Stadion Comunale Via del Mare, Sabtu (3/2/2024) dini hari WIB.

Lecce bertindak sebagai tuan rumah membuka keran gol terlebih dulu melalui Remi Oudin (17').

Fiorentina pun menyamakan level melalui Rolando Mandragora (50'), sebelum berhasil membalikkan kedudukan 17' menit berselang melalui Lucas Beltran.

Sayang, La Viola yang sudah di depan mata untuk memetik poin penuh pada laga tandangnya kali ini, dibuat kecewa.

Lecce berhasil mengukir kemenangan comeback melalui lesakan Roberto Piccoli (90') dan Patrick Dorgu (90+2').

Hasil ini membuat Lecce naik ke posisi 13 Klasemen Liga Italia. Mereka naik satu peringkat menggeser Frosinone bermodal 24 poin.

Sedangkan Fiorentina, ajek di urutan ketujuh melalui koleksi poin 34.

Skenario awalnya jika klub asal Kota Florence ini menang, maka mereka akan meleji tiga posisi di papan klasemen.

Fiorentina dapat naik ke peringkat keempat menyalip Lazio (34), AS Roma (34), dan Atalanta (36) dengan raihan 37 angka.

Dengan demikian, Fiorentina sukses menggeser AS Roma, sekaligus memberikan tekanan kepada AC Milan di posisi tiga klasemen yang kini membukukan 46 poin.

Baca juga: Fakta Inter Milan vs Juventus - Derby dItalia Pertaruhan Status Raja Milik Allegri dan Inzaghi

Sayangnya realisasinya tak semanis ekspektasi. Kekalahan atas Lecce membuat Fiorentina gagal memberikan tekanan kepada AS Roma dan AC Milan.

AC Milan sendiri baru akan melakoni pertandingan giornata 23 melawan Frosinone, Minggu (4/2/2023) dini hari WIB. Sedangkan AS Roma menjamu Cagliari di Olimpico Stadium, Selasa (6/2/2024).

Posisi puncak Klasemen Serie A kini masih dihuni oleh Inter Milan, sekaligus penyandang status Capolista. Nerazzurri mengemas 54 poin.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini