News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wisata Jambi

Bakso Pak De, Meski Jualan di Gang Kecil, Antrean Pembelinya Mengular, Ternyata Ini Rahasianya

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bakso Pakde.

Laporan Wartawan Tribun Teguh Suprayitno

TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - Di sudut kawasan Kasang Dalam banyak menyimpan jajanan murah lagi enak.

Ingat dengan mie ayam klantink yang terkenal kuah karinya?

Satu lagi jajanan murah yang tak kalah enak ada di Kasang Dalam, namanya bakso Solo Balapan.


Mi rebus. (Tribun Jambi/Teguh Suprayitno)

Warung bakso ini lebih terkenal disebut bakso Pak De.

Lokasinya ada di lorong siswa tiga atau lorong depan masjid Baitun Nur, Tanjung Sari, Kasang Dalam.

Meski tempatnya sedikit nyelip, toh tetap saja banyak yang tau, apalagi mereka yang suka banget bakso dan mi tek-tek.

Setiap sore warung ini ramai pelanggan. Ada yang sibuk makan ada pula yang nganggur menunggu atrean.

Nama boleh warung bakso, tapi yang terkenal di sini justru mi tek tek. Ada mi rebus dan mi goreng.

Tapi kalau cuaca lagi dingin karena keseringan turun hujan, mi rebus buatan Pak De Juri adalah pilihan yang pas.


Pakde Juri memasak pesanan pembeli. (Tribun Jambi/Teguh)

Dingin-dingin makan yang hangat-hangat berkuah.

Bagi yang sudah umum dengan mi rebus, mie Pak De Juri sekilas tidak ada yang istimewa.

Seperti mi rebus kebanyakan, yang ditambah telur, potongan kol dan sawi, ada juga irisan bakso.

Untuk topingnya diberi suwiran daging ayam. Ada juga tambahan kerupuk biar rasanya lebih kremes.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini