Ridwan mengklaim, game matematika lalu lintas merupakan permainan baru diciptakan dan baru diluncurkan Polda Jabar.
Sejauh ini game tersebut sudah diuji coba di lima sekolah di Kota Bandung dan terus disosialisasikan.
Harapannya game tersebut bisa menjadi ekstrakurikuler di sekolah agar memberikan pemahaman tentang lalu lintas sejak dini.
"Banyaknya pelanggaran itu karena anak-anak sejak dini tidak diajarkan tentang lalu lintas di sekolah sehingga hal ini sangat penting karena mudah. Kami juga akan kembangkan terus untuk bisa lebih diterima dan kompleks," ujarnya.
"Awalnya kami buat permainan sederhana agar mudah dipahami dulu," ujar Ridwan. (*)