Puluhan Orang Ramaikan Nobar di Zona Inspirasi
Upacara Pembukaan Asian Games 2018 di gelar hari ini di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (6/10/2018).
Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Toni Bramantoro
Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Upacara Pembukaan Asian Games 2018 di gelar hari ini di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (6/10/2018).
Tidak hanya yang memiliki tiket, beberapa pengunjung yang tidak memiliki tiket upacara pembukaan juga memenuhi area SUGBK.
Para pengunjung yang tidak memiliki tiket berpusat di Zona Inspirasi.
Dimana layar besar disiapkan untuk para pengunjung yang ingin menyaksikan upacara pembukaan.
Puluhan pengujung duduk bersama didepan layar menyaksikan upacara pembukaan Asian Para Games 2018.
Tidak hanya pengunjung para petugas kebersihan dan pihak kepolisian juga ikut menyaksikan di Zona Inspirasi.
Seluruh pengujung bertepuk tangan sembari menghitung mundur upacara pembukaan Asian Para Games 2018.
Asian Para Games merupakan pesta olahraga penyandang disabilitas terbesar seAsia.
Pesta olahraga ini akan dilaksanakan pada 6-13 Oktober 2018 dengan 18 cabang olahraga dan 42 negara peserta.