Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Cara Memilih Karyawan yang Tepat

Manusia berperan sangat penting dalam membuat bisnis yang Anda jalankan berjalan dengan maksimal

Editor: booman
zoom-in Cara Memilih Karyawan yang Tepat
Tung Desem Waringin 

Manusia berperan sangat penting dalam membuat bisnis yang Anda jalankan berjalan dengan maksimal. Karena jika tidak adanya manusia yang terlibat dalam bisnis Anda, maka bisnis Anda tidak akan berjalan walaupun Anda sudah mempunyai Teknologi untuk prosesproduksi Anda. Namun dalam memilih seseorang untuk dipekerjakan, terdapat 3 hal yang harus dimiliki dalam orang yang Anda pilih tersebut. Anda harus pandai dalam memilih karyawan agar mereka dapat memberikan kinerja yang baik bagi perusahaan atau bisnis.

Berikut ini cara memilih karyawan yang tepat :

  1. 1.    P= Passion

Passion di sini adalah, orang yang Anda pilih harus mempunyai Gairah di bidang bisnis Anda.

  1. 2.    I= Integrity

Integrity/ Integritas di sini adalah kepercayaan. Dalam memilih orang Anda harus melihat terlebih dahulu apakah orang tersebut dapat dipercaya oleh Anda atau tidak.

  1. 3.    S= Skill

Skill/ kemampuan

Pertanyaan yang sering atau terlintas di dalam pemikiran Anda dan ini juga dapat menjadi bahan pertimbangan Anda dalam merekrut karyawan atau karyawan mana yang harus Anda keluarkan. Kalau punya Passion dan Integrity, namun Skillnya kurang bagus. Apa yang harus dilakukan? Jawabannya adalah Anda harus membinanya dan memberikan banyak training kepada orang tersebut. Kalau punya Integrity dan Skill, namun Passionnya kurang. Apa yang harus dilakukan? Jawabannya adalah Anda harus memberikannya motivasi agar orang tersebut bergairah dengan pekerjaannya sekarang.

Kalau orang tersebut mempunyai ke tiga-tiganya. Apa yang harus dilakukan? Jawabannya adalah Anda harus mempromosikannya. Jika perlu Anda ajak menjadi partner. Karena dengan mengajaknya sebagai partner, maka orang tersebut akan semakin serius dengan pekerjaannya. Kalau tidak punya dari ketiga poin tersebut. Apa yang harus Anda lakukan? Jawabannya adalah Anda tidak perlu merekrutnya. Dan jika Anda sudah merekrutnya, Anda harus memecatnya. Karena itu adalah pilihan yang paling tepat dari pada Anda mempunyai karyawan yang tidak menguntungkan pada bisnis Anda.

BERITA REKOMENDASI

Namun apabila orang tersebut mempunyai Passion dan juga Skill namun tidak mempunyai Integrity (Integritas). Apa yang harus dilakukan? Jawabannya adalah, Anda harus MEMECATNYA. Mengapa harus memecatnya? Karena orang yang seperti ini akan jauh merugikan bisnis Anda dibandingkan dengan orang yang tidak memiliki Passion dan juga Skill. Jika orang yang tidak memiliki Passion, Integrity dan juga Skill, kalau misalkan orang ini mencuri, maka yang dicurinya ini akan kecil. Tapi lain halnya jika orang ini mempunyai Passion dan Skill tapi tidak memiliki Integrity, jika orang ini mencuri maka orang ini akan mencuri sangat besar. Karena orang ini sangatlah pandai dan juga memiliki gairah yang besar. Oleh karena itu orang yang ini dapat dibilang sangat berbahaya dan harus Anda singkirkan.

Semoga bermanfaat, Saya Tung Desem Waringin mengucapkan Salam Dahsyat!

Penulis :
Tung Desem Waringin adalah trainer, pembicara seminar, dan penulis buku bisnis dan keuangan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas