Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Volvo Trucks Memperkuat Pasar Asia Oceania

Volvo Trucks, akan menguatkan pasar Asia Oceania tahun 2014. Ini didorong ekonomi yang membaik

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Yudie Thirzano
zoom-in Volvo Trucks Memperkuat Pasar Asia Oceania
volvotrucks.com
Truk Volvo 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Volvo Trucks, akan menguatkan pasar Asia Oceania tahun 2014. Ini didorong ekonomi  yang membaik di samping pasar truk juga stabil di kawasan ini.

Christophe Martin, Presiden Volvo Group Trucks Asia Oceania menyatakan, untuk mencapai itu, pihaknya  menerapkan strategi yakni dengan lebih dekat dengan pelanggan. Mereka juga menekankan keunggulan pada tiga fokus utama produk, layanan, manusia.

"Studi internal yang dilakukan oleh perusahaan riset GfK menunjukkan bahwa Volvo Trucks adalah truk dengan  brand image  nomor satu di hampir semua pasar di Asia, di segmennya. Selain itu dalam hal kepuasan pelanggan, Volvo Trucks telah menempati posisi utama, menjadi peringkat nomor satu di Indonesia dan Malaysia," katanya belum lama ini.

Dikatakan Martin, mempertahankan kepuasan pelanggan serta menjaga hubungan baik dengan mereka serta layanan purna jual akan menjadi perhatian yang utama. "Kami akan  menjaga pengetahuan yang komprehensif tentang bisnis pelanggan kami, menawarkan solusi yang dirancang khusus berdasarkan kebutuhan mereka yang sebenarnya. Kami ingin para pelanggan memilih kami sebagai pilihan pertama dalam mencari kendaraan," tuturnya.

Studi internal Volvo mengenai industri transportasi telah mengidentifikasi enam area kebutuhan pelanggan yang sangat penting produktivitas, penghematan waktu, keselamatan, keamanan,  driver appeal  dan efisiensi bahan bakar.

Saat melihat total biaya kepemilikan operasional sebuah truk, efisiensi bahan bakar memiliki dampak yang paling tinggi. Bagi operator truk angkutan jarak jauh, bahan bakar dihitung hingga setengah dari total biaya operasional.

"Perusahaan selalu berupaya untuk mencari cara dalam mengurangi konsumsi bahan bakar agar bisnis dapat menghasilkan keuntungan yang maksimal. Kami ingin melihat truk-truk kami dapat mengkonsumsi bahan bakar secara irit," kata Martin.

Berita Rekomendasi

Ketika ditanya tentang rangkaian Volvo Trucks terbaru yang akan diperkenalkan di Asia, Martin mengatakan rangkaian Volvo Trucks terbaru akan datang ke Asia tidak lama lagi.

Dalam laporan tahunan terbarunya, Volvo Group mengumumkan bahwa operasional truknya menyumbang 65 persen dari keseluruhan penjualan bersih di tahun 2013. Operasional gabungan di Asia mencatat penjualan bersih sebesar SEK 53.5 miliar atau sekitar Rp 92 triliun, memberikan kontribusi 20 persen terhadap kinerja global Volvo Group. (Eko Sutriyanto)

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas