Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Saham Dwi Aneka Disambut Positif Calon Investor di Berbagai Negara

PT Dwi Aneka Jaya Kemasindo mengaku mendapat respond positif dari Roadshow di beberapa negara.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sugiyarto
zoom-in Saham Dwi Aneka Disambut Positif Calon Investor di Berbagai Negara
HERUDIN
Direktur Utama PT Dwi Aneka Jaya Kemasindo (DAJK) Tbk, Andreas Chaiyadi Karwandi (dua kiri) bersama jajaran direksi serta komisaris perusahaan berbincang usai acara penawaran saham perdana atau initial public offering (IPO) di Jakarta Selatan, Selasa (19/11/2013). PT DAJK menawarkan sebanyak-banyaknya 642.857.000 saham baru kepublik dengan nominal Rp 100 per saham. Hasil penawaran umum perdana saham perseroan akan digunakan seluruhnya untuk modal kerja dan belanja modal. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

Laporan Arif Wicaksono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Direktur PT. Valbury Asia Securities , Johanes Soetikno selaku underwriter PT Dwi Aneka Jaya Kemasindo, emiten yang mau melantai di bursa, mengaku mendapat respond positif dari Roadshow saham tersebut di beberapa negara.

"Dengan roadshow tersebut tampak investor asing tampak tertarik untuk menyerap saham ini, ada potensi Investor dari Rusia, Amerika Serikat dan juga Eropa, Canada yang akan menyerap sekitar 30 persen saham," katanya dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Selasa (22/4/2014).

Telah diketahui sebelumnya juga bahwa Saratoga dikabarkan siap menyerap saham emiten ini dalam jumlah besar. Walaupun Johanes tidak berkenan menjelaskan detail lanjut mengenai hal ini.

Adapun jumlah saham yang dilepas oleh calon emiten ini  adalah sebanyak banyaknya 1 Milyar saham atau 40 persen dari modal disetor dan ditempatkan.

Seperti telah disampaikan dalam Public Expose pada Senin minggu lalu (14/4) kisaran harga saham yang ditawarkan adalah 425-475 perlembar saham. Kisaran harga tersebut menunjukkan PER (Price Earning Ratio) 8 hingga 9 kali.

Masa penawaran umum akan berlangsung dari 30 April - 2 Mei 2014, masa penjatahan dilakukan pada 5 Mei 2014, pengembalian uang pemesanan pada 6 Mei 2014, distribusi saham secara elektronik pada 7 Mei 2014 dan pencatatan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 8 Mei 2014.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas