Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Antam Tunggu Kabar Pemerintah Soal Freeport Indonesia

PT Aneka Tambang (Persero) mengaku siap ikut serta mengelola tambang PT Freeport Indonesia

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Sanusi
zoom-in Antam Tunggu Kabar Pemerintah Soal Freeport Indonesia
Tribunnews.com/Seno
Direktur Keuangan Antam Dimas Wikan Pramudhito 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Aneka Tambang (Persero) mengaku siap ikut serta mengelola tambang PT Freeport Indonesia, jika proses divestasi 10,64 persen yang ditawarkan ke pemerintah terlaksana.

Direktur Keuangan Antam Dimas Wikan Pramudhito mengatakan, perseroan memiliki pengalaman dalam mengeksplorasi dan memproduksi emas, seperti yang dilakukan saat ini di tambang Cikotok dan Pongkor.

"Yang membedakan hanya skala dan besaran mesinnya saja," ucap Dimas, Jakarta, Jumat (22/1/2016).

Menurut Dimas, posisi Antam sekarang sedang menunggu keputusan pemerintah, mengingat beberapa waktu lalu Freeport Indonesia telah menawarkan harga saham dengan nilai 1,7 miliar dolar AS.

"Kami dari BUMN mendukung apapun yang pemerintah berikan instruksi, saat ini kan yang dilakukan pemerintah sedang menghitung offeringnya," ujarnya.

Sementara mengenai pendanaannya, Dimas mengaku belum dapat disebutkan apakah nanti seluruhnya di danai oleh bank pelat merah atau ada pihak lainnya.

"Finansial saya tidak mau mendahului pemerintah, karena belum di level kami divestasinya," ucap Dimas.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas