Rayakan 25 Tahun di Indonesia, McDonalds Traktir Pelanggan
Restoran waralaba asal Amerika Serikat itu kini telah menjadi salah satu restoran cepat saji yang digemari masyarakat di Indonesia.
Penulis: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Restoran cepat saji, McDonald’s Indonesia (McD) merayakan 25 tahun kehadirannya di Indonesia pada tanggal 14 Februari 2016 mendatang.
Restoran waralaba asal Amerika Serikat itu kini telah menjadi salah satu restoran cepat saji yang digemari masyarakat di Indonesia.
Michael Hartono, Marketing & Communications Director McD kini telah berkembang pesat sejak hadir pertama kali di Sarinah, Jl Thamrin Jakarta pada 1991.
Karena itu, dalam perayaan ulang tahun ke-25 ini, McD memfokuskan diri pada program-program yang memberi apresiasi kepada konsumen, sebagai tanda terima kasih kepada konsumen yang telah setia bersama McDonald’s.
Selain itu, McDonald’s juga ingin mengajak konsumen untuk mengingat kembali momen-momen bersejarah bersama McDonald’s.
"Program 25 Tahun McDonald’s Indonesia ini dimulai dengan membawa kembali jingle Iklan “Mana Lagi Selain di McD” yang sempat sangat terkenal di era tahun 90an," kata Michael dalam rilis persnya, Rabu (10/2/2016).
Jingle yang fenomenal itu diaransemen ulang dan dinyanyikan oleh Maliq & D’Essentials dan telah mulai diputar di berbagai stasiun radio serta di semua restoran McDonald’s di seluruh Indonesia pada tanggal 9 Februari 2016.
Sebagai salah satu bentuk apresiasi kepada konsumen, pada tanggal 14 Februari 2016 McDonald’s akan “mentraktir” konsumen yang beruntung. Secara acak, manajemen dan kru restoran memilih 25 konsumen beruntung yang sedang memesan produk di counter untuk diberi tantangan.
Tantangannya adalah menyanyikan jingle iklan “Mana Lagi Selain di McD”. Konsumen yang bersedia melakukan tantangan akan diberikan gratis menu McDonald’s yang sudah dipesannya.
Program ini berlaku di semua restoran McDonald’s di seluruh Indonesia, dan hanya berlangsung selama 3 jam, yaitu dari pukul 14.00 -17.00 (2 – 5 sore) waktu setempat, hanya untuk konsumen yang makan di tempat (dine-in).