Hari Ini Indeks Diprediksi Menguat, Mencoba Tembus Level 4.881
saham yang direkomendasikan buy antara lain, PT Summarecon Agung Tbk (SMRA), PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON), PT Wijaya Karya Tbk (WIKA).
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada awal April, Jumat (1/4/2016) diprediksi menguat kembali dengan kisaran level support 4.798 dan resistance 4.881.
Analis PT Asjaya Indosurya Securities William Surya Wijaya mengatakan, tekanan harga komoditas minyak masih sedikit membuat laju IHSG tertahan untuk menembus level batas atas 4.881.
"Namun arus capital inflow yang kembali terjadi menunjukkan kekuatan naik masih cukup besar, sehingga rally naik IHSG hanya tinggal menunggu waktu," ujar William.
Rilis data perekonomian dalam negeri yang akan dirilis pada awal bulan ini seperti inflasi Maret 2016, diharapkan dapat menjadi tambahan dorongan sentimen positif pada pergerakan indeks.
Adapun saham yang direkomendasikan William di antaranya PT Summarecon Agung Tbk (SMRA), PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON), PT Wijaya Karya Tbk (WIKA), PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI).
PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Gudang Garam Tbk (GGRM), PT Astra Internasional Tbk (ASII), PT Pembangunan Perumahan Tbk (PTPP), dan PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS).