Gramedia Serahkan Hadiah Mobil kepada Pelanggan Setia
Gramedia mempersembahkan hadiah utama berupa satu unit Pajero Sport dan 2 unit Honda HRV.
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebagai bentuk apresiasi terhadap pelanggan setia Gramedia, pada 1 Juni hingga 31 Agustus 2015 lalu, diadakan program Gramedia School Holiday Fair 2015.
Program ini meliputi diskon buku pelajaran, promo harga spesial kategori office stationery dan kesempatan memenangkan undian berhadiah bagi setiap pelanggan yang melakukan transaksi minimal Rp 200.000.
Tidak tanggung-tanggung, Gramedia mempersembahkan hadiah utama berupa satu unit Pajero Sport dan 2 unit Honda HRV.
Pengundian hadiah utama telah dilaksanakan di Gramedia Emerald Bintaro pada 1 Oktober 2015 lalu.
Satu unit Pajero Sport telah diserahkan kepada pemenang asal Malang dan hadiah utama kedua juga telah diserahkan kepada pelanggan Gramedia di Bali.
Hadiah utama terakhir berupa satu unit Honda HRV baru saja diserahkan di Mal Metropolitan Bekasi pada Kamis 14 April 2016 lalu.
Dalam acara ini, satu unit mobil diserahkan secara simbolis kepada Leli Amelia, seorang mahasiswa yang berkuliah di Bandung.
Dia mengaku tidak percaya saat pertama kali dihubungi Gramedia dan mengira itu merupakan penipuan.
Leli juga menyampaikan ia tidak menyangka hanya dengan dua kupon ia dapat memenangkan hadiah mobil ini.
“Kami sekeluarga perlu waktu hingga 3 bulan baru dapat yakin bahwa benar ada hadiah mobil dari Gramedia,” katanya.
Penyerahan kunci mobil oleh Gramedia diwakili oleh Bapak Bonifasius Sugiharta dengan didampingi Ibu Ester dari Datascript sebagai sponsor School Holiday Fair 2015.
Acara kali ini juga diisi dengan penampilan tari daerah anak-anak, lagu oleh penyanyi dan pianis anak serta modern dance dan ditutup flashmob oleh karyawan Gramedia.
Gramedia menyadari bahwa dukungan dan partisipasi pelanggan merupakan hal yang paling utama dan penting untuk keberlangsungan perusahaan.
Oleh karena itu, Gramedia berkomitmen secara rutin ingin memberikan apresiasi kepada pelanggannya melalui berbagai program yang menarik.