Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

PLN Tambah Pasokan Setrum untuk Gairahkan Industri Pariwisata Bukittinggi

Tambahan pasokan daya ini didapat dari tambahan daya Gardu Induk Padang Luar yang berada di Bukittinggi.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Choirul Arifin
zoom-in PLN Tambah Pasokan Setrum untuk Gairahkan Industri Pariwisata Bukittinggi
TRIBUN MEDAN/RISKI CAHYADI
Bendi (kereta kuda) diparkir di kawasan objek wisata Jam Gadang, Bukittinggi, Sumatera Barat, pekan lalu (02/05/2014). Menara jam yang terletak di pusat kota Bukittinggi ini mempunyai ukuran 13 x 4 meter dengan tinggi 26 meter, dibangun pada tahun 1926 sebagai hadiah dari Ratu Belanda kepada Rook Maker, sekretaris atau controleur Fort de Kock (sekarang kota Bukittinggi) pada masa pemerintahan Hindia-Beland di rancang arsitek Yazin Sutan Gigi Ameh, saat musim liburan banyak dikunjungi wisatawan dalam negeri maupun mancanegara.TRIBUN MEDAN/RISKI CAHYADI 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT PLN (Persero) kembali menambah pasokan daya untuk didistribusikan kepada pelanggan, khususnya pelanggan di Wilayah Sumatera Barat. Hal itu sejalan dengan upaya pemerintah untuk meningkatkan rasio elektrifikasi serta mendorong geliat industri ekonomi dan pariwisata.

Tambahan pasokan daya ini didapat dari tambahan daya Gardu Induk Padang Luar yang berada di Bukittinggi. Awalnya hanya berkapasitas 20 Mega Volt Ampere (MVA) menjadi 60 MVA atau naik tiga kali lipat dari kapasitas semula.

Dengan masuknya daya ini, total kapasitas trafo di GI Padang Luar berubah menjadi 90 MVA. Pada rinciannya trafo I memiliki kapasitas sebesar 60 MVA dan trafo II sebesar 30 MVA.

Beban puncak pada Gardu Induk Padang Luar pada siang hari mencapai 33 MW dan 41 MW pada malam hari.
"Kami optimis dengan penambahan daya ini, maka permintaan pelanggan baru akan segera terpenuhi" ujar Senior Manager Public Relation PLN Agung Murdifi, Selasa (2/5/2016).

Penambahan daya ini telah dimulai sejak pertengahan April lalu dan kondisi ini. Perseroan berharap dapat menambah keandalan listrik untuk pelanggan di Kota Bukittinggi, Kabupaten Agam, dan Kabupaten Pasaman.

Agung menambahkan meningkatnya keandalan listrik di Sumatera Barat bisa menjadi katalisator bagi industri pariwisata Bukittinggi yang sedang berkembang.

Hal ini sejalan dengan program Pemerintah yang menjadikan Bukittinggi sebagai salah satu destinasi wisata terbaik di tanah air.

BERITA REKOMENDASI

“Meningkatnya rasio elektrifikasi di daerah Bukittinggi, diharapkan dapat mendukung program Pemerintah untuk menjadikan Bukittinggi sebagai salah satu kota wisata di Indonesia.” Imbuh Agung Murdifi

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas