Bank DKI Emisi Surat Utang Tahap I Senilai Rp 1 Triliun
"Bunga obligasi dibayarkan setiap 3 buian sesuai dengan tanggal pembayaran masing-masing bunga obligasi," ujar Kresno
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bank DKI menerbitkan obligasi atau surat utang berkelanjutan I tahap I senilai Rp 1 triliun dati total dana yang akan dihimpun sebesar Rp 2,5 triliun.
Direktur Utama Bank DKI Kresno Sediarsi mengatakan, obligasi tahap I ini berjangka waktu lima tahun dengan tingkat kupon pada kisaran 8,5 persen hingga 9,4 persen per tahun.
"Bunga obligasi dibayarkan setiap 3 buian sesuai dengan tanggal pembayaran masing-masing bunga obligasi," ujar Kresno, Jakarta, Jumat (3/6/2016).
Menurut Kresno, dana obligasi setelah dikurangi biaya-biaya emisi akan dipergunakan untuk ekspansi penyaluran kredit, yang lebih difokuskan untuk kredit konsumtif dan kredit mikro.
"Fokus kredit ini sejalan dengan arah bisnis Bank DKI yang memprioritas kredit kepada sektor mikro terutama yang berkaitan dengan Pemprov DKI Jakarta," ujarnya.