Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Ada Kelas Yoga dan Hutan Buatan di Bandara Internasional Frankfurt

Pembenahan Bandara Frankfurt merupakan bagian dari ambisi Fraport AG sebagai operator bandara meraih predikat bintang lima dari Skytrax.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Ada Kelas Yoga dan Hutan Buatan di Bandara Internasional Frankfurt
AIRLINERS.NET
Pemandangan Bandara Internasional Frankfurt di malam hari. 

TRIBUNNEWS.COM, FRANKFURT- Bandara Internasional Frankfurt di Kota Frankfurt, Jerman, melakukan pembenahan besar-besaran dengan total investasi mencapai 100 juta euro atau US$ 113 juta.

Dana itu nantinya akan digunakan untuk meningkatkan fasilitas bandara, termasuk kelas yoga, tempat bermain anak, area rekreasi hutan buatan untuk membuat penumpang nyaman, dan penambahan gerai.

Memang, saat ini, bandara-bandara dunia terus berbenah diri menjadi mal yang ramah keluarga. Tujuannya tak lain untuk mendongkrak pendapatan dan lebih kompetitif di bisnis penerbangan.

Pembenahan Bandara Frankfurt merupakan bagian dari ambisi Fraport AG sebagai operator bandara meraih predikat bintang lima dari Skytrax.

Rating ini sebelumnya sudah diberikan untuk Munich, Hong Kong, Seoul, Singapura, dan Tokyo.

Transformasi bandara Frankfurt akan sangat terasa bedanya. Sebab, sebelumnya, bandara ini dideskripsikan sebagai tempat berjudi, tempat berjualan barang-barang erotis, dan bar tanpa jendela.

"Kami berupaya keras agar tampilan bandara Frankfurt menjadi lebih menarik. Merupakan hal yang baik jika toko seks tak lagi ada, demikian pula dengan bar," kata Chief Financial Officer Matthias Zieschang.

Berita Rekomendasi

Jika dimungkinkan, bandara Frankfurt juga akan membuka kembali disco yang sebelumnya sudah ditutup pada tahun 2000.

"Namun, peraturan dari pihak pemadam kebakaran membuat proyek ini sangat sulit untuk diwujudkan," kata Zieschang.

Fraport menganggarkan dana sebesar 40 juta euro untuk setiap peningkatan fasilitas terminal dan menambah extra stop bagi penumpang, merenovasi area kedatangan, serta terminal utama.

Dana sekitar 20 juta euro akan digunakan untuk membagun pusat pengunjung, modernisasi toilet, dan memperbaharui platform informasi.

Perusahaan juga menginvestasikan dana sebesar 3 juta euro untuk terminal tiga, yang ditargetkan akan selesai pada 2022.

Sumber: Bloomberg
 

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas