Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Kilang Minyak dan Zona Pupuk Bontang Tidak Dipindah

"Saya ingin menjawab apa yang tadi disampaikan oleh Bapak Gubernur Kalimantan Timur."

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Kilang Minyak dan Zona Pupuk Bontang Tidak Dipindah
BERITA KALTIM
Pabrik Pupuk Kaltim di Kota Bontang. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat berpidato dalam acara penyerahan Sertifikat Tanah Program Strategis Tahun 2016 di Balikpapan Sport and Convention Center Presiden Joko Widodo memastikan pembangunan kilang minyak dan zona pupuk tetap akan dilakukan di Provinsi Kalimantan Timur.

"Yang berkaitan dengan masalah kilang minyak (refinery) dan zona pupuk, saya sampaikan tidak akan dipindahkan ke provinsi lain. Tetap di Provinsi Kalimantan Timur," ujar Presiden berdasarkan keterangan Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Senin (5/12/2016).

Pernyataan Presiden Jokowi tersebut untuk menjawab apa yang ditanyakan oleh Gubernur Kalimantan Timur Awang Faroek Ishak terkait proyek tersebut.

"Saya ingin menjawab apa yang tadi disampaikan oleh Bapak Gubernur Kalimantan Timur. Kemarin waktu bertemu sudah disampaikan, ini tadi diulang disampaikan lagi. Pak Gubernur (Awang Faroek Ishak) itu kalau punya kemauan ngejar terus," ujar Presiden Jokowi.

Sebelumnya, Awang Faroek Ishak meminta agar pemerintah pusat tidak memindahkan lokasi kilang minyak dan zona pupuk di Kota Bontang.

Pihaknya juga menerangkan kepada Presiden bahwa persoalan pembebasan lahan sudah dapat diselesaikan dengan baik.

"Kami minta agar pembangunan kilang minyak di Bontang tidak dipindah, tetap di kota Bontang. Persoalan lahan kita selesaikan dengan baik. Sudah clear," kata Awang Faroek Ishak ketika menyampaikan laporannya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas