Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

BCA Raih Penghargaan Excellent dalam Ajang Service Experience Award 2017

BCA berusaha menghadirkan produk dan layanan solusi perbankan yang berkualitas bagi nasabah setia

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in BCA Raih Penghargaan Excellent dalam Ajang Service Experience Award 2017
Istimewa
Wakil Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Armand W. Hartono (kanan) menerima penghargaan yang diberikan oleh CEO Carre – Center for Customer Satisfication and Loyality (Carre – CCSL) Yuliana Agung (kiri) dalam acara Excellent Service Experience Award di Hotel Mulia 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - BCA meraih peringkat Excellent  kategori Reguler Banking yang berhasil dibawa pulang dalam ajang Excellent Service Experience Award 2017.

Penghargaan diserahkan kepada Wakil Presiden Direktur BCA Armand W. Hartono di Hotel Mulia, Jakarta belum lama ini.

Armand mengatakan,  BCA berusaha  menghadirkan produk dan layanan solusi perbankan yang berkualitas bagi nasabah setia.

"Kami terus mendorong inovasi teknologi agar nasabah dapat menikmati transaksi perbankan secara cepat dan mudah dengan tetap mengutamakan kepuasan, keamanan, dan kenyamanan nasabah saat bertransaksi," katanya, Jumat (3/3/2017).

Dikatakannya, dirinya menyadari pentingnya pengalaman yang menyenangkan sebagai katalis dalam menumbuhkembangkan kepercayaan dan loyalitas dari nasabah untuk terus kembali ke BCA.

Excellent Service Experience Award (ESEAward) 2017 didasarkan pada hasil riset Mystery Shopping yang dilakukan dari bulan Oktober – Desember 2016.

ESEAward merupakan simbolisasi kualitas pengalaman positif yang diterima pelanggan saat menikmati pelayanan perusahaan.

Berita Rekomendasi

Dalam memperoleh penghargaan ini, BCA dinilai dari berbagai aspek, mulai dari kinerja pelayanan di kantor cabang sampai kepada penilaian dari konsumennya sendiri, mengenai pengalaman konsumen yang terdiri dari customer sense experience, customer mood experience, sampai problem solution experience.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas