Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Hari Ketiga, Indonesia Property Expo Dipadati Pengunjung

Peserta pameran terdiri dari 201 stan, masing-masing 117 stan proyek perumahan non subsidi dan 80 stan perumahan bersubsidi.

Penulis: Syahrizal Sidik
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Hari Ketiga, Indonesia Property Expo Dipadati Pengunjung
TRIBUNNEWS/SYAHRIZAL SIDIK
Suasana pameran Indonesia Property Expo (IPEX) 2017 di JCC, Senayan, Minggu (13/8/2017) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Syahrizal Sidik

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Memasuki hari ketiga penyelenggaraan Indonesia Property Expo 2017 di Jakarta Convention Center, Senayan, Minggu (13/8/2017), pengunjung terus berdatangan.

Antrean mengular sejak pameran dibuka sekitar pukul 10.00 WIB.

Acara yang digelar PT Bank Tabungan Negara Tbk ini akan berlangsung hingga 20 Agustus 2017 dan memamerkan hampir 900 proyek perumahan.

Peserta pameran terdiri dari 201 stan, masing-masing 117 stan proyek perumahan non subsidi dan 80 stan perumahan bersubsidi.

Baca: Model Cantik Ini Laporkan Walikota Kendari: Dipacari Tapi Tak Dinikahi, Jumat Dipanggil Polisi

"Mau cari-cari rumah yang paling pas, terutama di daerah Jakarta, tapi harganya lumayan," ujar salah seorang warga sembari melihat brosur pengembang properti.

Berita Rekomendasi

Baca: Digratiskan, Siang Ini Penumpang Transjakarta Koridor 13 Tak Sepadat Pagi Tadi

Selain faktor harga dan lokasi, kebanyakan warga juga menanyakan bagaimana proses kemudahan pembayaran cicilan (installment) hingga promo yang disediakan oleh para pengembang.

Tak hanya menghadirkan pengembang properti dari wilayah Jakarta, pameran ini juga menghadirkan pengembang untuk wilayah di Semarang, Yogyakarta, Malang, Bali, Lombok, Makssa, Baran, Medan dan Palembang.

Bagi Anda yang ingin berkunjung ke pameran ini, caranya mudah, tinggal datang saja ke JCC dan isi data diri Anda. Pengunjung pameran ini juga tidak memungut biaya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas