Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Ekonom: Ada Potensi Rupiah Menguat Di Level 12.500-13.000 Per Dolar AS

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS ke depan memiliki potensi untuk menguat, seiring kondisi perekonomian di jalur positif.

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Sanusi
zoom-in Ekonom: Ada Potensi Rupiah Menguat Di Level 12.500-13.000 Per Dolar AS
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Petugas memperlihatkan pecahan dolar AS yang akan ditukarkan di salah satu gerai penukaran mata uang asing di Kawasan Blok M, Jakarta 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS ke depan memiliki potensi untuk menguat, seiring kondisi perekonomian dalam negeri yang berada di jalur positif.

Kepala Ekonom Danareksa Research Institute, Damhuri Nasution mengatakan, meskipun terdapat ketidakpastian perubahan kebijakan di Amerika Serikat, tetapi laju rupiah masih dalam kategori relatif stabil.

"Potensi nilai tukar menguat itu ada, rupiah kita bisa sekitar Rp 12.500 sampai Rp 13.000 per dolar AS," ujar Damhuri dalam acara Economic and Banking Outlook, Jakarta, Kamis (5/10/2017).

Baca: IHSG Menguat Jelang Rilis Data Keyakinan Konsumen

Menurut Damhuri, sentimen positif yang mendorong rupiah menguat yaitu masih terjaganya inflasi yang akan bergerak di kisaran 3,5 persen hingga 4 persen, seiring beberapa harga kebutuhan pokok yang menurun.

"Kemudian Indonesia juga mendapatkan investment grade dari lembaga pemeringkat internasional S&P dan ini berpotensi meningkatkan inflow (dana masuk ke Indonesia)," tutur Damhuri.

Damhuri tidak memungkiri, pergerakan rupiah sangat sensitif dengan rencana perubahan kebijakan dari negeri Paman Sam, terutama keputusan The Fed yang akan menaikkan suku bunganya.

Berita Rekomendasi

"Rencana perubahan kebijakan di AS, dapat menimbulkan volatilitas, tapi ini hanya temporer," ucapnya.

Berdasarkan data Bloomberg sekitar pukul 10.40 WIB, rupiah melemah 11 poin atau 0,08 persen ke level Rp 13.488 dari posisi penutupan kemarin Rp 13.477 per dolar AS.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas