Milenial Perlu Tahu Banyak Info Soal 'KPR Milenial' dari Internet saat Mencari Properti
Kendati banyak peminat, informasi mengenai properti yang diakses melalui internet masih belum banyak diperoleh para pelaku pasar
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Eko Sutriyanto
Kendati banyak peminat, informasi mengenai properti yang diakses melalui internet masih belum banyak diperoleh para pelaku pasar.
Bahkan diantara mereka, masih ada saja yang belum mengetahui program KPR milenial.
Program satu ini memang dirancang khusus untuk mempersiapkan hunian yang ideal bagi milenial.
Dari data yang diperoleh melalui hasil survey itu, terdapat 70,54 persen yang tidak mengetahui informasi mengenai program khusus milenial itu.
Baca: Sri Mulyani Bagikan Kiat Milenial Siap Hadapi Revolusi Industri 4.0
Perlu diketahui, survey ini melibatkan 3.007 responden dari Jabodetabek dan sejumlah kota besar di Pulau Jawa.
26,29 persen diantaranya adalah responden yang telah menikah.
Para pencari informasi properti itu bahkan tidak hanya mereka yang baru saja mencoba mencari tahu info seputar properti saja.
Namun didominasi oleh mereka yang dikategorikan sebagai serious buyer dan tengah fokus mencari properti, baik itu sekadar dibeli maupun sebagai peluang investasi.
"Tak hanya mereka yang baru mencari tahu seputar pasar properti, sebagian besar masyarakat Indonesia bahkan sedang aktif mencari properti untuk dibeli atau bahkan investasi," jelas Maria.
Terkait para pencari informasi properti, ternyata data menunjukkan bahwa kaum milenial yang berusia hingga 28 tahun dan memiliki gaji mencapai Rp 10 juta, cukup mendominasi hasil survey.
"Itu justru didominasi oleh milenial yang memiliki rentang usia 22 hingga 28 tahun, dengan rentang gaji 5 juta sampai 10 juta rupiah," papar Maria.
Mereka yang mencari informasi mengenai properti biasanya memiliki sejumlah pertimbangan, mulai dari lokasi strategis hingga promo khusus.
Untuk persentasenya, faktor lokasi menjadi prioritas pertimbangan sebelum membeli properti, dengan perolehan 20,68 persen.
Kemudian diikuti faktor harga yang memiliki persentase sebesar 20,50 persen.
Lalu dari segi fasilitas memperoleh 20,03 persen.
Serta yang terakhir adalah promo khusus sebesar 19,52 persen dan desain sebesar 19,28 persen.
Sentiment Survey 2019 ini dilakukan Rumah123 selama periode 1 hingga 15 April lalu.