Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

BCA Optimistis 'BCA-JCB Black' Dilirik Nasabah yang Hobi Shopping di Luar Negeri

Direktur BCA Santoso mengatakan kartu kredit BCA-JCB Black ini bisa menjadi pendorong peningkatan pengguna kartu kredit sebesar 25 ribu nasabah.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in BCA Optimistis 'BCA-JCB Black' Dilirik Nasabah yang Hobi Shopping di Luar Negeri
Fitri Wulandari
PT Bank Central Asia Tbk (BCA) bekerja sama dengan JCB International Co melalui JCB International Indonesia meluncurkan produk kartu kredit yang diberi nama 'BCA-JCB Black' di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Senin (11/11/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) bekerjasama dengan JCB International Indonesia baru saja meluncurkan kartu kredit 'BCA-JCB Black'.

Produk satu ini pun difokuskan untuk nasabah kelas menengah hingga kelas atas yang gemar melancong.




Direktur BCA Santoso mengatakan kartu kredit BCA-JCB Black ini bisa menjadi pendorong peningkatan pengguna kartu kredit sebesar 25 ribu nasabah.

Ia memaparkan, tercatat sebanyak 15 persen dari total 3,9 juta pengguna kartu kredit BCA merupakan nasabah yang gemar melancong ke berbagai destinasi wisata di dunia.

"Pemegang kartu BCA-JCB Black bisa sampai 25 ribu dari total 3,9 juta. Ini relatif angka sebagai perkenalan," ujar Santoso, usai peluncuran BCA-JCB Black di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Senin (11/11/2019).

Nasabah BCA ini kerap mengunjungi sejumlah negara seperti Amerika Serikat, Singapura dan tentu saja Jepang.

BERITA TERKAIT

Dengan adanya BCA-JCB Black ini, Santoso meyakini target pertumbuhan nasabah pemegang kartu kredit akan tercapai.

BCA memang tengah menargetkan pertumbuhan nasabah untuk produk satu ini sebesar 25 persen pada 2020 mendatang.

Baca: Tahun Depan, BCA Targetkan Nasabah Pemegang Kartu Kredit Tumbuh 25 Persen

"Karena itu kami optimis tahun 2020 pertumbuhan pemegang kartu kredit bisa sampai 25 persen," kata Santoso.
Sebelumnya, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) bekerja sama dengan JCB International Co melalui JCB International Indonesia meluncurkan produk kartu kredit yang diberi nama 'BCA-JCB Black'.

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan bahwa peluncuran BCA-JCB Black ini merupakan upaya pihaknya dalam memudahkan para nasabah dalam bertransaksi.

Para nasabah yang hobi melancong ini kini bisa bertransaksi keuangan secara mudah dan efisien, baik itu untuk melakukan oerjalanan hingga pembelian produk di seluruh merchant domestik dan luar negeri yang bekerjasama dengan JCB.

"Target pemegang Kartu Kredit BCA-JCB Black menyasar individu atau keluarga yang gemar travelling dan berbelanja di luar negeri," kata Tjahja.

Ia pun menegaskan kerja sama antara BCA dan JCB International Indonesia ini tentunya akan semakin memberikan kemudahan bagi para nasabah.

"Kerja sama BCA dengan JCB ini merupakan langkah strategis untuk melengkapi pengalaman perjalanan nasabah BCA, dan mempermudah proses transaksi bisnis nasabah secara efektif dan efisien," jelas Jahja.

Jahja berharap kehadiran BCA-JCB Black ini mampu memanjakan para nasabah BCA dimanapun dan kapanpun mereka melancong.

"Oleh karena itu, Kartu Kredit BCA-JCB Black diharapkan dapat mengoptimalkan nilai tambah yang dapat dinikmati nasabah BCA," tegas Jahja.

Produk satu ini tentunya memberikan penawaran eksklusif kepada para nasabah BCA yakni double reward pada transaksi retail.

Selain itu penawaran lainnya seperti competitive forex rate bagi nasabah yang akan berpergian ke Singapura, Jepang, dan Korea Selatan.

Kemudian untuk para nasabah yang ingin melakukan transaksi internasional, terdapat program cicilan 0% sampai 12 bulan dengan minimum transaksi sebesar Rp 3 juta.

Keuntungan lainnya yang bisa diperoleh para nasabah pemegang BCA-JCB Black ini adalah mereka bisa mendapatkan berbagai manfaat dan variasi layanan global yang berlaku pada kartu JCB domestik dan internasional.

Layanan itu antara lain fasilitas airport lounge eksklusif gratis di Jepang, China, Hong Kong, Singapura, Korea, dan Thailand.

Para nasabah juga dapat menikmati JCB Plaza Lounge pada beberapa tujuan destinasi dan penerbangan kelas dunia, mulai dari Tokyo, Singapura, Honolulu, Hong Kong, Guam hingga Paris.

Tidak hanya itu, para nasabah juga akan memperoleh potongan harga pada berbagai merchant pilihan dan tempat makan domestim serta internasional yang bekerja sama dengan JCB.

Berdasar pada data yang diperoleh dari Japan National Tourism Organization, wisatawan Indonesia yang berkunjung ke Jepang terus mengalami peningkatan setiap tahunnya.

Pada 2017 lalu, terdapat 356.000 turis Indonesia, angka ini meningkat 30% dari tahun sebelumnya.

Sedangkan saat bunga-bunga Sakura bermekaran pada musim semi 2018, turis Indonesia yang berkunjung ke negara itu mencapai lebih dari 43.000 orang per bulan.

Dalam acara peluncuran BCA-JCB Black, hadir pula Executive Vice President Transaction Banking Business Development BCA Jan Hendra, President Chief Operating Officer JCB International Co. Ltd. Kimihisa Imada serta Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masafumi Ishii.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas