Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Stasiun Gambir Mulai Dipadati Penumpang Kereta Api
Menjelang libur natal dan tahun baru, penumpang kereta api di stasiun Gambir, Jakarta Pusat, mulai memadati stasiun.
Editor: Fajar Anjungroso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menjelang libur natal dan tahun baru, penumpang kereta api di stasiun Gambir, Jakarta Pusat, mulai memadati stasiun.
Senior Manager Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunnisa mengatakan sebetulnya puncak lonkakan penumpang di stasiun Gambir terjadi pada Sabtu (21/12/2019).
"Meski puncaknya terjadi pada Sabtu lalu, hari ini masih terjadi kepadatan penumpang di stasiun Gambir," ucao Eva saat ditemui Tribunnews, Senin (23/12/2019).
Pantauan Tribunnews di lokasi, Senin (23/12/2019) pukul 13.00 WIB terlihat sejumlah penumpang mulai berdatang dan memadati stasiun Gambir.
Pada loket check-in counter yang berada di ruang tunggu, terlihat beberapa penumpang sedang check-in tiket perjalanan kereta api mereka.
Baca: Soal Harga Tiket Pesawat, Menhub Cari Keseimbangan untuk Maskapai dan Masyarakat
Terlihat pula adanya kepadatan penumpang di ruang tunggu keberangkatan, kursi-kursi di ruang tunggu terlihat penuh diisi oleh para penumpang.
Penumpang yang menunggu keberangkatan kereta di ruang tunggu, membawa sejumlah barang seperti koper berukuran besar dan beberapa barang tas berukuran kecil.
Selain itu Eva juga mengatakan, untuk memastikan keamanan di stasiun Gambir ada pengaman dari kepolisian yang disiagakan di stasiun kereta api Gambir, Jakarta Pusat.