Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Kementerian PUPR Selesaikan Pembangunan 215.662 Unit Hunia di Program Sejuta Rumah

Persentase capaian Program Sejuta Rumah masih diprioritaskan untuk pembangunan rumah masyarakat berpenghasilan rendah (MBR)

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Kementerian PUPR Selesaikan Pembangunan 215.662 Unit Hunia di Program Sejuta Rumah
KOMPAS IMAGES
Proyek hunian rumah sederhana. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyatakan, capaian Program Sejuta Rumah per 11 Mei 2020 telah mencapai angka 215.662 unit.

Dirjen Perumahan Kementerian PUPR Khalawi Abdul Hamid mengatakan, persentase capaian Program Sejuta Rumah masih diprioritaskan untuk pembangunan rumah masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yakni 79 persen.

"Adapun realisasi pembangunan rumah berasal dari kementerian atau lembaga di luar Kementerian PUPR sebanyak 50.863 unit, pemerintah daerah sebanyak 1.521 unit, dan rumah tapak yang dibangun oleh pengembang sebanyak 116.933 unit," ujarnya melalui keterangan resmi di Jakarta, Kamis (21/5/2020).

Baca: Ekonomi Indonesia Makin Loyo Dihajar Corona, BKPM Siapkan Kemudahan Perizinan Investasi

Sedangkan, dia menjelaskan, pembangunan rumah untuk non MBR prosentasenya sebanyak 21 persen yang berasal dari pembangunan rumah tapak oleh pengembang sebanyak 42.884 unit dan rumah susun sebanyak 3.461 unit. 

Baca: Terpapar Corona, Penjualan Truk Fuso Turun 28 Persen

“Total capaian pembangunan rumah untuk MBR sebanyak 169.317 unit dan rumah untuk non MBR sebanyak 46.345 unit,” kata Khalawi.

Sementara itu, adanya pandemi Covid-19 memang cukup berpengaruh pada pelaksanaan Program Sejuta Rumah di lapangan.

Baca: Soal Penanganan Corona, Menteri Luhut Bantah Pemerintah Tidak Konsisten

Berita Rekomendasi

Meskipun demikian, Khalawi menambahkan, pihaknya telah menyusun pedoman bagi para pekerja untuk melaksanakan pekerjaan pembangunan di lapangan.

Pelaksanaan di lapangan selama Pandemi Covid -19, lanjutnya, dilaksanakan sesuai protokol kesehatan dan berdasarkan Surat Edaran Dirjen Perumahan No.03/SE/Dr/2020 tentang pedoman pelaksanaan pekerjaan konstruksi pada direktorat teknis di lingkungan direktorat jenderal jerumahan selama masa pandemi Covid -19.

“Kami tetap mengupayakan agar di akhir tahun capaian Program Sejuta Rumah bisa menembus 1.000.000 unit. Sedangkan, target konservatif keseluruhan hingga akhir tahun sebesar 900.000 unit mengingat adanya pandemi Covid-19,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas