Pernah Kena Tipu, Pengusaha Asal Blitar Ini Punya Prinsip Kerja Bukan Cuma Buat Dunia, Akhirat Juga
Perjalanan bisnis yang dirasakan Agwan melewati banyak lika–liku, seperti menjadi korban pencurian hingga tertipu rekan bisnis.
Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Choirul Arifin
Jadi harus dipastikan hasil tersebut dari sumber yang baik.
Selain itu, sosok Agwan Mblitar juga pintar dalam melihat peluang bisnis.
Terbukti dari SPBU pertama yang awalnya hanya milik pemerintah dan radio swasta pertama yang berhasil mendapatkan surat izin dan hingga saat ini sudah memiliki 23 cabang SPBU dan lima Mayangkara FM di area Blitar, Tulungagung.
“Di Mayangkara Group seluruh biaya anak karyawan diberi beasiswa hingga kuliah, jaminan kesehatan termasuk kelahiran, kebutuhan pribadi juga sudah terjamin.
Cara tersebut dilakukan untuk para karyawan agar ketika urusan perut, pendidikan dan kesehatan sudah terpenuhi seluruh fokusnya akan dihabiskan untuk mengabdi,” kata Agwan Mblitar.
“Menjadi seorang pebisnis juga harus memiliki mental yang tangguh, agar ketika mengalami suatu masalah dia bisa mengatasi dan menyelamatkannya karena di dunia bisnis tantangan itu bukan semakin surut tetapi semakin besar dan tidak terduga, ditambah lagi era teknologi yang semakin meningkat,” imbuhnya.
Selain sukses menjadi pebisnis, Agwan juga aktif di komunitas menembak dan motor.
Dia juga terus mengambangkan bisnisnya dan kini merambah dunia kuliner dengan mengembangkan rumah makan Ajiib Kambing Guling dengan beberapa cabang di Surabaya, Malang, Blitar dan Tululungagung.