Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Perusahaan Farmasi di Korea Ini Jadi Peringkat 10 Tempat Kerja Terbaik di Asia 2021, Apa Rahasianya?

Program DABA yang menyediakan edukasi coding dan big data selama ini juga menjadi salah satu program yang mendapatkan respon positif

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Sanusi
zoom-in Perusahaan Farmasi di Korea Ini Jadi Peringkat 10 Tempat Kerja Terbaik di Asia 2021, Apa Rahasianya?
ist
ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah laporan riset tentang karier di Korea Selatan yang dilakukan Great Place To Work (GPTW) mendapati temuan mengejutkan.

Perusahaan farmasi global, Daewoong Pharmaceutical Korea menyodok menduduki peringkat 10 'Tempat Kerja Terbaik di Asia 2021' berdasarkan riset yang dilakukan GPTW pada 30 Juli 2021.




Ini untuk pertama kalinya sebuah perusahaan farmasi masuk dalam peringkat 10 teratas di Korea.

Baca juga: Dapat Bayaran Rp 62,7 Miliar, BTS Masuk Jajaran Artis Termahal Korea Selatan 

Sebelumnya, di 2019 perusahaan yang sama didaulat sebagai 'Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Korea' dan penghargaan utama pada kriteria manajemen kepercayaan dalam penghargaan '100 Tempat kerja terbaik di Korea' tahun 2020.

Dari 2.500 perusahaan dari 16 negara di Asia termasuk Korea, Jepang dan Singapura, yang mengajukan aplikasi pada 2020, tahun ini ada 200 perusahaan teratas yang terpilih sebagai Tempat Kerja Terbaik di Asia 2021.

Baca juga: Dokter Anak Di Inggris Kecam Peluncuran Vaksinasi Covid-19 Tidak Jelas untuk Kelompok Remaja

GPTW mengevaluasi indeks manajemen kepercayaan berdasarkan 5 kriteria termasuk kredibilitas, rasa hormat, keadilan, kebanggaan, dan rekan kerja dengan melakukan survei pada karyawan.

BERITA TERKAIT

GPTW juga menilai budaya perusahaan dengan menerima dokumen resmi dari masing-masing peserta. Daewoong Pharmaceutical mendapat peringkat 10 dari 200 peserta dalam evaluasi.

Ini Rahasianya

Ham Bo Ruem, Manajer Tim SDM Daewoong Pharmaceutical mengatakan, inisiatif setiap individu untuk berkembang dan juga pengembangan perusahaan menjadi faktor utama yang membawa perusahaannya masuk dalam peringkat 10 perusahaan yang paling diminati untuk bekerja di Asia.

Perusahaannya selama ini memiliki kebijakan menempatkan pertumbuhan karyawan sebagai prioritas pertama dengan mengusung filosiofi 'pertumbuhan karyawan adalah juga pertumbuhan perusahaan.'

Dia menambahkan, selama ini perusahaan memberikan dukungan penuh kepada karyawannya yang ingin mempelajari sesuatu yang baru tanpa syarat apa pun.

Melalui program Career Development Program (CDP), setiap karyawan dapat merasakan berbagai posisi di perusahaan dan karyawan didukung untuk berpikir out of the box dengan mendorong mereka menantang diri mereka sendiri ke berbagai posisi pekerjaan.

Program Daewoong AI & Bigdata Academy (DABA) yang menyediakan edukasi coding dan big data selama ini juga menjadi salah satu program yang mendapatkan respon positif karyawan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas