Generasi Z Mulai Lirik Aset Krypto sebagai Investasi
Nilai transaksi invetasi krypto di Indonesia hingga Agustus tahun ini mencapai Rp 375 triliun. Jumlahnya naik 5 kali dibanding tahun lalu.
Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Tak sedikit generasi Z di Indonesia mulai melirik krypto sebagai salah satu portofolio investasi mereka.
Kecenderungan itu sekaligus menunjukkan potensi transaksi krypto di Indonesia masih sangat besar.
CEO PT Comodo Matic Decentralized, Afran Sitorus mengutip pernyataan Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mengatakan, nilai transaksi invetasi krypto di Indonesia hingga Agustus tahun ini mencapai Rp 375 triliun.
Jumlahnya lebih naik lima kali dibandingkan akhir tahun lalu yang sebesar Rp 70 triliun.
Sementara itu, jumlah pemain krypto di indonesia juga mencatatkan Pertumbuhan 62,5% menjadi 6,5 juta orang pada mei 2021.
"Pertengahan 2020, jumlah pemain uang krypto baru 3,5 juta orang," katanya dalam keterangan tertulis, Minggu (29/8/2021).
Baca juga: Ciptakan Kepastian Hukum, Wamendag Gaungkan Rencana Bentuk Bursa Kripto
Baca juga: Bursa Aset Kripto Bantu Penanganan Pandemi Covid-19
Melihat potensi tersebut kami hadir sebagai pemain baru di tengah pasar yang sedang bertumbuh, apalagi saat ini token kripto lokal belum banyak pilihan.
Comodo Coin adalah koin krypto yang dikeluarkan oleh salah satu perusahaan krypto indonesia yakni PT Comodo Matic Decentralized ( CMD ).
Pertama kali di lauching di Kota Medan pada 12 Agustus 2021, bertempat di The L.Co Coffee secara seremonial dengan private investor.
Baca juga: Di Masa Pandemi, Instrumen Investasi Aset Kripto Makin Dilirik
Comodo Berjalan di jaringan BSC (Binance Smart Chain) Berada di dalam jaringan BEP-20, standar token pada BSC memungkinkan terjadinya transaksi berkecepatan tinggi namun dengan biaya fee rendah.
Comodo juga mengadopsi model Hybird Decentralized Finance (DEFi),
Comodo juga memiliki web platform aset krypto yaitu www.comodo.finance .
Untuk memiliki koin ini, investor bisa langsung mengaksesnya di web tersebut.
“Per 25 Agustus 2021, dilansir dari coinmarketcap, harga coin Comodo saat ini berada di kisaran 0,0017 Rupiah atau naik 2,5% dalam 24 jam terakhir.” Lanjut Afran mengakhiri pembicaraan.