Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

KCJB Dinilai Membuat Indonesia Memiliki Daya Saing di Mata Dunia

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) dinilai dapat menjadi modal untuk Indonesia dalam meningkatkan daya saing di dunia.

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in KCJB Dinilai Membuat Indonesia Memiliki Daya Saing di Mata Dunia
Tribun Jabar/Gani Kurniawan
Kendaraan melintasi kontruksi tiang pancang proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung yang berjajar di pinggir Jalan Tol Padaleunyi, Kota/Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (15/3/2021). PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) dan PT Jasa Marga pada Senin, 15 Maret 2021 melakukan simulasi uji coba rute kendaraan pengangkut rel kereta cepat Jakarta-Bandung dari dermaga Tanjung Priok pukul 05.00 WIB tiba di tujuan Km 150+200 B Jalan Tol Padaleunyi pukul 12.30 WIB. Namun hingga sore, kendaraan pengangkut rel yakni kendaraan Multi-Axle Trailer 32 Axle itu tidak kunjung tiba di tujuan. Berdasarkan informasi, kendaraan tersebut tidak jadi melanjutkan perjalanan akibat menimbulkan kemacetan di Jalan Tol Cikampek. Tribun Jabar/Gani Kurniawan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) dinilai dapat menjadi modal untuk Indonesia dalam meningkatkan daya saing di dunia.

Pasalnya KCJB ini nantinya akan terintegrasi dengan light rail transit (LRT) dan mass rapid transit (MRT) di DKI Jakarta sehingga masyarakat dapat menikmati perjalanan dengan waktu tempuh yang lebih cepat dan efisien.

Selain itu, kereta cepat Jakarta-Bandung juga menjadi ikon kebanggan Indonesia karena menjadi yang pertama di kawasan Asia Tenggara.

Hal ini secara tidak langsung menjadi magnet bagi investor untuk menanamkan modalnya di Indonesia.

Baca juga: Usai Terdampak Pandemi, PT KCIC Kebut 237 Titik Pembangunan Kereta Cepat

Direktur Riset Center of Reform on Economics (Core) Indonesia Piter Abdullah, mengatakan ada banyak pembangunan infrastruktur baru yang dilakukan pemerintah dalam beberapa tahun terakhir.

"Manfaat dari pembangunan itu, kata dia, dirasakan masyarakat setelah beberapa lama dibangun dan dioperasikan," ujar Piter, Kamis (21/10/2021).

Berita Rekomendasi

Piter juga menyebutkan, dengan adanya kereta cepat seperti juga jalan tol maka ada kemudahan yang bisa berdampak baik untuk ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Baca juga: Wagub Jabar Salahkan Proyek KCIC Terkait Banjir di Wilayah Bekasi: Tidak Ada Amdalnya

Kemudian Ia juga menilai, dengan harga tiket KCJB antara Rp 250.000-Rp 350.000 dan perjalanan sekitar 30 menit sampai dengan 40 menit layanan ini akan meningkatkan efisiensi investor dan pelaku usaha.

"Kereta api cepat akan jadi alternatif transportasi yang lebih cepat dan efisien bagi para pelaku bisnis. Proyek ini memang digagas untuk meningkatkan efisiensi bisnis," ujar Piter.

Dalam pembangunan KCJB, PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan menyiapkan kereta penghubung antara Stasiun Padalarang ke Stasiun Bandung, sehingga penumpang kereta cepat Jakarta-Bandung tak perlu bermacet-macetan menuju pusat Kota Kembang.

Baca juga: Bupati Bandung Barat Minta KCIC Selesaikan Masalah Banjir di Underpass Padalarang

Selain itu, kereta cepat juga akan diintegrasikan dengan LRT di Stasiun Halim. Di mana nantinya melalui stasiun ini kereta cepat akan membuka koridor hunian baru, seperti di Karawang, untuk kaum millenial yang perlu perumahan murah namun dengan akses yang bagus ke pusat kota.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas