Kasus Omicron Naik, PHRI Siap Tambah Jumlah Hotel untuk Isolasi Pasien Covid-19
Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) siap menambah jumlah hotel untuk pasien Covid-19.
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) siap menambah jumlah hotel untuk pasien Covid-19. Hal tersebut, seiring meningkatnya kasus Covid-19 varian Omicron di Jakarta.
Ketua Umum PHRI Hariyadi Sukamdani menerangkan, pada tahun lalu PHRI sempat mengalokasikan hampir 10 ribu kamar untuk isolasi pasien Covid-19.
Baca juga: BOR di Jakarta 45 Persen, Anggota DPR Minta Kesiapan Sistem Isolasi Mandiri dari Hulu ke Hilir
"Tidak masalah kalau untuk nambah. Tapi, perbedaannya pada kasus Omicron, pemerintah menyarankan gejala ringan tidak perlu isolasi hotel atau di tempat lain tapi boleh isolasi mandiri," ujar Hariyadi saat diskusi virtual, Senin (31/1/2022).
Baca juga: Pangdam Mayjen Untung Budiharto Cek Rusun Daan Mogot untuk Isolasi OTG, Siap Tampung 1.500 Pasien
Namun, ucap Hariyadi, sampai saat ini belum ada arahan dari pemerintah terhadap PHRI untuk menyediakan kamar untuk para pasien Covid-19.
"Intinya kami siap saja. Yang menjadi catatan kalau isolasi di hotel biayanya bagaimana. Belajar pengalaman lalu kalau ditanggung pemerintah nanti PR menagih, lebih masalah tata cara pembayaran. Kalau dari sisi kesiapan kami siap," kata Hariyadi.
Hariyadi memaparkan, untuk wilayah Jakarta terdapat tiga hotel yang bisa menerima tamu untuk isolasi mandiri. Ketiga hotel di Jakarta itu sementara hanya menerima pasien isolasi Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN). Untuk kasus Covid-19 omicron persebaran lokal, sejauh ini belum ada permintaan.