Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Livin by Mandiri Eror, Ini Komentar Pengguna di Google Play Store

Layanan digital banking milik PT Bank Mandiri Tbk yaitu Livin by Mandiri mengalami gangguan sejak Jumat (25/2/2022) pagi.

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Sanusi
zoom-in Livin by Mandiri Eror, Ini Komentar Pengguna di Google Play Store
Tribunnews
Aplikasi Livin' by Mandiri yang merupakan aplikasi layanan perbankan mobile yang dikelola Bank Mandiri eror pada Jumat (25/2/2022). Netizen mengeluhkan erornya Livin' by Mandiri di jejaring media sosial 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Layanan digital banking milik PT Bank Mandiri Tbk yaitu Livin by Mandiri mengalami gangguan sejak Jumat (25/2/2022) pagi.

Gangguan yang dialami aplikasi digital banking milik Mandiri ini mendapatkan respon beragam dari para penggunanya di Google Play Store.

Pantauan Tribunnews.com pada Google Play Store Jumat (25/2/2022), banyak menuliskan keluhan mereka mengenai aplikasi Livin by Mandiri tersebut.

Baca juga: Livin by Mandiri Masih Eror, Pengguna Sampaikan Protes Via Twitter, hingga Penjelasan Pihak Bank

Bahkan komentar pedas juga dilontarkan oleh pengguna Livin by Mandiri yang merupakan Warga Negara Asing (WNA) bernama Elizabet Eve.

Dalam keluhannya, Ia meminta layanan Livin By Mandiri sebaiknya di-downgrade menjadi versi sebelumnya, karena aplikasi baru ini tidak dapat melalukan start.

Baca juga: Penyebab Livin by Mandiri Eror, Ada Peningkatan Volume Transaksi hingga Sedang dalam Pemeliharaan

Pengguna lain bernama Andhika juga mengomentari aplikasi Livin by Mandiri dengan logo kuning ini. Ia berkomentar aplikasi ini selalu tertutup saat dibuka, dan tidak bisa dijalanlan.

Berita Rekomendasi

Sebagai informasi, aplikasi Livin by Mandiri ini merupakan versi terbaru yang dihadirkan Mandiri. Sebelumnya, Livin by Mandiri sendiri memiliki logo berwarna biru, setelah ada pembaruan maka logo tersebut berwarna kuning.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas