Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Uang Kertas Rupiah Versi Terbaru, Ini Sederet Faktanya dan Cara Tukar Uang TE 2022

Ketujuh uang TE 2022 ini terdiri atas pecahan uang Rupiah kertas Rp 100.000, Rp 50.000, Rp 20.000, Rp 10.000, Rp 5.000, Rp 2000, dan Rp 1000.

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Uang Kertas Rupiah Versi Terbaru, Ini Sederet Faktanya dan Cara Tukar Uang TE 2022
Bi.go.id
Wujud tampilan uang rupiah kertas tahun emisi 2022 (Uang TE 2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com  Namira Yunia Lestanti

TRIBUNNEWS.COM, INDONESIA – Bertepatan dengan HUT Kemerdekaan RI ke- 77, pemerintah dan Bank Indonesia (BI) secara resmi meluncurkan dan mengedarkan tujuh uang kertas rupiah Kertas Tahun Emisi 2022 (Uang TE 2022), Kamis (18/8/2022).

Mengutip dari situs resmi Bank Indonesia, ketujuh uang TE 2022 ini terdiri atas pecahan uang Rupiah kertas Rp 100.000, Rp 50.000, Rp 20.000, Rp 10.000, Rp 5.000, Rp 2000, dan Rp 1000.

Meski punya tampilan baru, uang tersebut masih mengusung tema kebudayaan Indonesia untuk tampilan belakang uang seperti gambar tarian, pemandangan alam, dan flora.

Sementara untuk bagian depan mata uang TE ini masih mempertahankan gambar utama pahlawan nasional.

Agar mudah membedakan mata uang lama dengan mata uang TE, berikut wartawan Tribunnews telah merangkum sederet fakta - fakta terkait mata uang TE 2022 yang dirangkum dari situs www.bi.go.id.

Tampilan Desain

BERITA REKOMENDASI

1. Pecahan Rp 100.000

Masih seperti uang lama yang dirilis pada 2016, mata uang ini akan menjadi pecahan uang TE 2022 terbesar yang dikeluarkan oleh pemerintah dan BI.

Apabila dilihat sekilas tampilan dari pecahan uang Rp 100.000 masih didominasi oleh warna merah dengan gambar Wajah Proklamator RI, Ir. Soekarno dan Drs. Mohammad Hatta yang tetap terpampang jelas di bagian depan uang.

Baca juga: Uang Kertas Baru Tahun Emisi 2022 yang Dirilis Bank Indonesia Punya Desain Warna Lebih Tajam

Sayangnya pada tampilan anyar ini, pecahan uang Rp 100.000 tidak lagi memuat ilustrasi naskah proklamasi.

Sementara untuk tampilan belakang, mata uang ini menampilkan gambar tari Topeng khas Betawi, lengkap dengan pemandangan alam Raja Ampat, dan bunga Anggrek Bulan. 

2. Pecahan Rp 50.000

Sama seperti edisi terdahulu, pecahan Rp 50.000 masih didominasi warna biru dengan bagian depan uang  menampilkan wajah dari pahlawan H. Djuanda Kartawidjaja.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas