Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Maruf Amin Minta Pesantren Bantu Pemerintah Capai Target Nol Persen Kemiskinan Ekstrem pada 2024

Pesantren, memiliki peran penting dalam pengentasan kemiskinan, salah satunya karena jumlahnya yang banyak dan tersebar di seluruh Indonesia.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Maruf Amin Minta Pesantren Bantu Pemerintah Capai Target Nol Persen Kemiskinan Ekstrem pada 2024
www.kominfo.go.id
Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin mengajak kalangan pesantren membantu Pemerintah mengejar target angka kemiskinan ekstrem di Indonesia mencapai nol persen pada 2024. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah menargetkan angka kemiskinan ekstrem di Indonesia mencapai nol persen pada 2024.

Target tersebut disampaikan Presiden Joko Widodo dalam Rapat Terbatas bersama sejumlah jajaran Menteri Kabinet Indonesia Maju pada 18 November 2021 yang lalu.

Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin mengajak kalangan pesantren membantu Pemerintah mencapai target tersebut.

“Pesantren punya tanggung jawab untuk menghilangkan kemiskinan tentu bersama dengan elemen lain. Kebetulan ini bersama dengan pemerintah pusat, pemerintah daerah kemudian lembaga-lembaga swasta dan perorangan, mereka kita sebut sebagai kelompok-kelompok yang punya tanggung jawab bersama dengan pesantren," ujar Maruf melalui keterangan tertulis, Selasa (1/11/2022).

Baca juga: Kolaborasi PNM dan Kemenko PMK Optimalkan Percepatan Penanganan Kemiskinan Ekstrem

Pesantren, kata Ma'ruf, memiliki peran penting dalam pengentasan kemiskinan, salah satunya karena jumlahnya yang banyak dan tersebar di seluruh Indonesia.

Di samping itu, ajaran di dalam pesantren juga mengajarkan kepada para sumber daya manusianya untuk membantu sesama dan menyejahterakan lingkungannya.

Berita Rekomendasi

“Kalau di dalam pelajaran pesantren itu kan menghilangkan kemiskinan menjadi bagian dari fardhu kifayah (kewajiban yang harus dilaksanakan), itu kemudian menghilangkan bahaya," tutur Ma'ruf.

Lebih dari itu, tambahnya, pengentasan kemiskinan ini juga berlaku secara umum. Bukan hanya terkait kemiskinan ekstrem, namun juga hal lain yang menyangkut kesejahteraan sesama.

“Bahkan bukan orang muslim saja atau nonmuslim, yang kekurangan makan, yang kekurangan pakaian. Artinya dalam keadaan miskin itu harus dientaskan, itu menurut pelajaran pesantren,” pungkas Ma'ruf.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas