Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Alumninya Banyak yang Jadi Pemimpin, Wapres Ma'ruf Dorong UI Terus Lahirkan SDM Unggul

Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma’ruf Amin, mengapresiasi pengabdian dan kontribusi Universitas Indonesia (UI) sejak 72 tahun berdiri.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Alumninya Banyak yang Jadi Pemimpin, Wapres Ma'ruf Dorong UI Terus Lahirkan SDM Unggul
istimewa
Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma’ruf Amin, mengapresiasi pengabdian dan kontribusi Universitas Indonesia (UI) sejak 72 tahun berdiri. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma’ruf Amin, mengapresiasi pengabdian dan kontribusi Universitas Indonesia (UI) sejak 72 tahun berdiri.

Hal tersebut dibuktikan dari banyaknya alumni yang menempati posisi pejabat di kursi Pemerintah dan berbagai sektor-sektor penting lainnya.

"Genap 9 windu pengabdian fakultas ekonomi dan bisnis universitas Indonesia kepada masyarakat, bangsa dan negara," ucap Wapres Ma'ruf dalam puncak acara Dies Natalis Fakultas Ekonomi dan Bisnis UI di Jakarta, Rabu (7/12/2022).

Baca juga: Terapkan Pembangunan Berkelanjutan, Blibli Dirikan Hub Produk Hasil Ekonomi Sirkular

"Sumbangsihnya terhadap Indonesia sangat berharga. Banyak alumni jadi pemimpin bangsa dan berkiprah di berbagai sektor," sambungnya.

Ma'ruf berharap FEB UI mampu menjadi yang terdepan dalam membangun sinergi dan kolaborasi antara Perguruan Tinggi dan pemangku kepentingan lintas sektor.

Dalam hal ini, menciptakan ekosistem yang ideal bagi bibit unggul nasional.

BERITA REKOMENDASI

"23 tahun menuju Indonesia emas 2045 bukan waktu yang lama. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia diharapkan berkontribusi dalam misi tersebut utamanya dalam membangun sumber daya manusia dan melahirkan pemimpin masa depan yang mumpuni," pungkasnya.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Dekan FEB UI Teguh Dartanto menjelaskan komitmen pihaknya untuk terus mendidik dan mencetak sumber daya manusia berstandar internasional yang mampu menghadapi berbagai tantangan ketidakpastian global di masa depan.

Oleh karena itu FEB UI fokus pada lima skill yang dipersiapkan untuk menghadapi segala macam perubahan yang terjadi.

Ia menjelaskan kelima skill tersebut merupakan hal-hal mendasar dari keterampilan manusia.

“Sebetulnya ada lima skill yang harus dipersiapkan untuk menghadapi ketidakpastian global di masa depan. Oleh karena itu pendidikan di Indonesia harus fokus terhadap hal hal mendasar dari keterampilan manusia tersebut,” ujarnya.


Pertama, adalah skill untuk menyelesaikan permasalahan dengan critical thinking dan creativity.

Kedua, skill SDM untuk lebih resilience agar tahan banting. Dalam hal ini menurut Teguh dibutuhkan persistensi, adaptability dan juga semangat untuk tidak takut gagal dan berani mencoba.

Baca juga: OJK Sebut Dua Sektor Ekonomi Akan Kena Dampak Kenaikan Suku Bunga

Ketiga adalah skill untuk mampu bekerja sama dengan orang lain dari latar belakang yang beragam.

Sehingga yang dibutuhkan adalah kemampuan komunikasi yang mumpuni, keinginan membangun kolaborasi dan mutual understanding.

Keempat adalah skill untuk mengerti dan memperbaiki keadaan menjadi lebih ideal. Oleh karena itu, menurut Teguh SDM dari FEB UI ditanamkan social awareness yang tinggi.

Kelima, skill untuk memberikan pengaruh sosial.

“Artinya SDM yang memiliki kontribusi dengan social impact yang diperlukan adalah inisiatif dan leadership. Lima skill itu menjadi fokus dalam menyiapkan SDM ke depan dari FEB UI untuk menghadapi segala macam perubahan yang ada secara global,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas