PP Presisi Dapat Kontrak Baru Rp99,6 Miliar pada Proyek Dermaga Logistik Ibu Kota Negara di Kaltim
PT PP Presisi Tbk (PPRE) mendapatkan kontrak baru pekerjaan konstruksi sebagai kontraktor utama pada paket pembangunan Dermaga Logistik
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT PP Presisi Tbk (PPRE) mendapatkan kontrak baru pekerjaan konstruksi sebagai kontraktor utama pada paket pembangunan Dermaga Logistik Ibu Kota Negara di Kalimantan Timur, senilai Rp99,6 miliar.
Direktur Utama PT PP Presisi Rully Noviandar mengatakan, lingkup pekerjaan utama dari proyek tersebut terdiri dari pembangunan jetty, jalan pendekat, dan stockyard.
"Kami yakin dapat mengerjakan pekerjaan tersebut dengan mengutamakan time delivery dan quality pekerjaan sesuai dengan target yang telah ditetapkan," ujar Rully Noviandar dalam keterangannya, Kamis (5/12/2022).
Baca juga: PP Presisi Kembali Kantongi Kontrak Baru Jasa Pertambangan Nikel Senilai Rp1,8 Triliun
Pada tahun ini, kata Rully, perseroan menargetkan perolehan kontrak baru mencapai Rp6 triliun sampai Rp7 triliun, dimana komposisi terbesar adalah pekerjaan jasa konstruksi sipil dan jasa pertambangan.
Ia menyebut, sebagai perusahaan jasa konstruksi sipil dan pertambangan terintegrasi yang berbasis alat berat, kedua lini bisnis tersebut merupakan back bone aktivitas bisnis perseroan.
"Ke depan PP Presisi akan berfokus pada dua lini bisnis tersebut, baik sebagai main contractor pada proyek konstruksi sipil maupun jasa pertambangan, serta tetap mensupport pada proyek-proyek PP Group," paparnya.