Bayar Tol Kini Semakin Mudah dengan Aplikasi Flo, Begini Cara Daftarnya
Saat ini transaksi untuk membayar tol sudah dapat dilakukan tanpa harus berhenti di gerbang tol. Anda dapat menggunakan aplikasi Let It Flo.
Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM – Simak cara membayar tol tanpa harus berhenti melalui aplikasi Flo.
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) melakukan inovasi penerapan teknologi transaksi nirsentuh tanpa kartu di Jalan Tol atau dikenal Multi Lane Free Flow (MLFF).
Penerapan teknologi tersebut merupakan bentuk inovasi dan transformasi digital di Jalan Tol dengan konsep intelligent toll road system (ITRS) yang mengacu pada Teknologi Toll Road 4.0.
Dengan sistem tersebut, pembayaran tol menjadi lebih cepat, lebih aman dan yang terpenting dapat menghemat waktu transaksi.
Satu aplikasi yang dapat digunakan untuk bayar tol tanpa berhenti yakni Let it Flo atau disebut Flo.
Baca juga: Skema Bayar Tol Nirsentuh Batal Diujicoba Pada Juni Lalu, Roatex: Segera Terealisasi Tahun Ini
Flo merupakan solusi pembayaran tol berbasis teknologi Radio Frequency Identification (RFID) yang terkoneksi dengan Aplikasi Let it Flo di smartphone.
Pengendara yang menggunakan Flo, wajib melakukan pemasangan stiker RFID untuk dapat membayar tol tanpa berhenti.
Untuk dapat mengaktiftkannya, pengendara wajib melakukan registrasi aplikasi Flo terlebih dahulu.
Cara Registrasi Aplikasi Flo
Dilansir dari laman letitflo.id, berikut langkah-langkah registrasi aplikasi Flo.
1. Unduh aplikasi Let it Flo dari Playstore maupun AppStore.
2. Lakukan pemesanan dan pilih lokasi pengambilan stiker RFID
3. Setelah pemesanan RFID, tentukan lokasi dan tempat pemasangan stiker RFID.
4. Bawa kendaraan ke lokasi pemasangan RFID.
5. Datang ke lokasi pemasangan stiker RFID sesuai dengan tanggal yang telah ditentukan.
6. Tim teknisi Let it Flo akan membantu proses pemasangan stiker, pengujian dan aktivasi stiker RFID.
7. Aplikasi Let it Flo siap digunakan.
Setelah Aplikasi Flo aktif, segera lakukan isi ulang voucher agar dapat digunakan untuk membayar tol tanpa berhenti
Untuk diketahui, uji coba tersebut bersifat terbatas untuk kalangan tertentu.
Sumber (https://bpjt.pu.go.id/berita/teknologi-mlff-bayar-tol-tanpa-henti-hanya-menggunakan-aplikasi-cantas-di-smartphone)
https://www.letitflo.id/
(Tribunnews.com/Mikael Dafit Adi Prasetyo)