Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Bisnis

Nilai Ekspor Tembus 21,5 Miliar Dolar AS di 2022, Sri Mulyani: Uni Eropa Mitra Dagang Penting

Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, Uni Eropa merupakan salah satu mitra dagang terpenting bagi Indonesia.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Sanusi
zoom-in Nilai Ekspor Tembus 21,5 Miliar Dolar AS di 2022, Sri Mulyani: Uni Eropa Mitra Dagang Penting
YouTube Kemenkeu
Menteri Keuangan Sri Mulyani 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, Uni Eropa merupakan salah satu mitra dagang terpenting bagi Indonesia.

Terbukti, nilai total ekspor Indonesia ke Uni Eropa tercatat sebesar 21,5 miliar dolar AS di sepanjang 2022.

Jika dikonversi ke dalam rupiah, angka tersebut setara Rp 326,8 triliun (asumsi kurs Rp15.203 per dolar AS).

Baca juga: Menkeu Sri Mulyani: Infrastruktur Bukan soal Bangun Jalan Tol, Tapi Juga Air Bersih

"Uni Eropa merupakan salah satu mitra dagang Indonesia yang sangat penting. Pada 2022, total nilai ekspor Indonesia menuju Uni Eropa mencapai 21,5 miliar dolar AS," ucap Sri Mulyani pada postingan di media sosial pribadinya dikutip, Rabu (2/8/2023).

"Hubungan ini pun terus menguat dari tahun ke tahun, terlebih sejak disepakatinya Free Trade Agreement (FTA) antara Indonesia dan Uni Eropa di Juli 2016," sambungnya.

Untuk semakin mendongkrak kerjasama antar kedua belah pihak, Sri Mulyani pada hari ini, Rabu (2/8/2023) melakukan pertemuan dengan EU-ASEAN Business Council (EU-ABC) yang dipimpin oleh Sharon Toh (Board Member EU-ABC).

Berita Rekomendasi

Bendahara Negara mengungkapkan, pihaknya telah bertukar pikiran mengenai berbagai hal, utamanya terkait hubungan dagang Uni Eropa dengan Indonesia.

Menurut Sri Mulyani, Sharon menyampaikan, EU-ABC optimis bahwa ASEAN merupakan wilayah yang akan tumbuh sangat pesat dalam lima tahun kedepan.

Baca juga: RI Jadi Negara Berpendapatan Menengah Atas, Menkeu: Seharusnya Punya Dampak Positif ke Investasi

Optimisme ini pun diamini Menkeu, terlebih di Indonesia yang masih mampu tumbuh 5 persen pada enam kuartal terakhir.

Tak hanya Sharon, Sri Mulyani juga berbincang dengan perwakilan pelaku bisnis yang hadir dari berbagai sektor mulai dari logistik, konsultan bisnis, hingga perbankan.

"Kami berbagi beragam insight mengenai lansekap kebijakan di Kementerian Keuangan utamanya terkait perpajakan, kepabeanan dan cukai, serta perubahan iklim. Kami mendengar dengan baik tiap-tiap masukan dari para pelaku usaha," papar Menkeu.

"Saya juga ucapkan terima kasih kepada Sharon dan para perwakilan pelaku bisnis yang hadir. Dialog seperti ini membuka ruang kerja sama yang lebih baik, positif, serta produktif bagi kedua belah pihak," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas