Jajaran Dewan Komisaris BNI Dirombak, Ada Nama Eks Anak Buah Erick Thohir, Ini Daftarnya
Erick Thohir menunjuk Pahala Nugraha Mansury untuk mengisi jabatan kursi Wakil Komisaris Utama BNI.
Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Seno Tri Sulistiyono
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merombak daftar Dewan Komisaris PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI.
Dalam hal ini Pradjoto yang semula merupakan Wakil Komisaris Utama kini menjabat sebagai Komisaris Utama.
Pradjoto menggantikan Agus Martowardojo yang sebelumnya menjabat di posisi tersebut.
Baca juga: Daftar Biaya Admin BNI per Bulan: BNI Taplus, Tabunganku, BNI Simpel
Tak hanya Pradjoto, Erick Thohir yang merupakan Menteri BUMN menunjuk Pahala Nugraha Mansury untuk mengisi jabatan kursi Wakil Komisaris Utama BNI.
Diketahui, Pahala merupakan Wakil Menteri Luar Negeri, dan sebelumnya ia menjabat sebagai Wakil Menteri BUMN.
Kepastian perubahan susunan pengurus Perseroan terjadi setelah diselenggarakannya Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) pada Selasa sore (19/9/2023).
"Rapat menyepakati pemberhentian dengan hormat Agus Dermawan Wintarto Martowardojo dari Komisaris Utama BNI dan kemudian mengangkat Pradjoto sebagai Komisaris Utama BNI. Sebelumnya, Pradjoto menjabat sebagai Wakil Komisaris Utama BNI," ungkap Direktur Utama BNI, Royke Tumilaar dalam pernyataannya, Selasa (19/9/2023).
"Selanjutnya RUPS-LB juga menyepakati pengangkatan Pahala Nugraha Mansury sebagai Wakil Komisaris Utama BNI," sambungnya.
Royke mengungkapkan, untuk sisanya tidak mengalami perubahan nama pejabat.
Begitu juga pada jajaran formasi Dewan Direksi perusahaan, tidak mengalami perubahan.
Berdasarkan keputusan RUPS-LB, maka susunan Dewan Komisaris Perseroan adalah sebagai berikut.
- Komisaris Utama sekaligus Komisaris Independen Pradjoto
- Wakil Komisaris Utama sekaligus Komisaris Independen Pahala Nugraha Mansury
- Komisaris Independen Sigit Widyawan
- Komisaris Askolani
- Komisaris Independen Asmawi Syam
- Komisaris Susyanto
- Komisaris Independen Iman Sugema
- Komisaris Independen Septian Hario Seto
- Komisaris Independen Erwin Rijanto Slamet
- Komisaris Fadlansyah Lubis
- Komisaris Robertus Billitea,
Sedangkan untuk susunan Direksi Perseroan, yakni sebagai berikut:
- Direktur Utama Royke Tumilaar
- Wakil Direktur Utama Adi Sulistyowati
- Direktur Finance Novita Widya Anggraini
- Direktur Digital & Integrated Transaction Banking Corina Leyla Karnalies
- Direktur Enterprise & Commercial Banking Sis Apik Wijayanto
- Direktur Risk Management David Pirzada
- Direktur Wholesale & International Banking Silvano Winston Rumantir
- Direktur Network & Services Ronny Venir
- Direktur Institutional Banking Muhammad Iqbal
- Direktur Retail Banking Putrama Wahju Setyawan
- Direktur Human Capital & Compliance Mucharom
- Direktur Technology & Operations Toto Prasetio.