Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Garuda Tebar Tiket Murah Jelang Periode Libur Akhir Tahun, Jakarta-Denpasar Mulai Rp1 Jutaan

Maskapai penerbangan pelat merah Garuda Indonesia menyiapkan strategi untuk meningkatkan jumlah penumpangnya

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Garuda Tebar Tiket Murah Jelang Periode Libur Akhir Tahun, Jakarta-Denpasar Mulai Rp1 Jutaan
Hendra Gunawan/Tribunnews.com
Pesawat Garuda indonesia mengangkasa di Bandara Seokarno Hatta, Cengkareng 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Maskapai penerbangan pelat merah Garuda Indonesia menyiapkan strategi untuk meningkatkan jumlah penumpangnya pada periode libur Natal dan Tahun Baru 2024.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengatakan, strategi yang dimaksud yakni dengan menyelenggarakan Garuda Indonesia Online Travel Fair (GOTF) 2023 saat libur akhir tahun.

Melalui GOTF Fase V 2023 tersebut, Garuda Indonesia menyiapkan lebih dari 10 ribu kursi penerbangan domestik dan internasional dengan potongan harga hingga 80 persen.

Baca juga: Maskapai Minta Tarif Batas Atas Pesawat Dihapus, Citilink: Tidak Otomatis Harga Tiket Mahal

Diskon tersebut berlaku untuk periode pemesanan tanggal 27 November - 12 Desember 2023 dengan periode perjalanan hingga 26 November 2024.

“Akhir tahun menjadi momentum istimewa yang banyak dimanfaatkan masyarakat untuk merencanakan perjalanan bersama keluarga ke berbagai destinasi atraktif," papar Irfan dalam pernyataannya, Selasa (28/11/2023).

"Untuk itu melalui penyelenggaraan GOTF kali ini tentunya kami mengharapkan masyarakat dapat memiliki pilihan yang lebih beragam jadwal penerbangan dengan harga yang lebih kompetitif," sambungnya.

Berita Rekomendasi

Irfan melanjutkan, GOTF kali ini Garuda Indonesia menggandeng Bank Mandiri sebagai bank partner, dan menghadirkan berbagai promo tambahan lain seperti diskon tambahan hingga Rp2,5 juta untuk transaksi yang dilakukan dengan Mandiri Kartu Kredit.

Berbagai penawaran tersebut dapat diakses melalui website Garuda Indonesia, mobile application Fly Garuda, Livin’ Sukha, dan online travel agent (OTA).

Baca juga: Citilink hingga Sriwijaya Air Tawarkan Tiket Pesawat Murah Jakarta-Belitung Mulai Rp 400 Ribuan

Irfan mengatakan, Perseroan akan terus melakukan upaya-upaya berkelanjutan untuk memastikan hadirnya kenyamanan mulai dari pemesanan tiket hingga pengguna jasa tiba di kota tujuan.

"Karena itu, besar harapan kami GOTF kali ini dapat menjadi salah satu bentuk added value dari layanan Garuda Indonesia dalam momentum libur akhir tahun ini, dengan terus menghadirkan manfaat berkelanjutan bagi akselerasi pertumbuhan pariwisata nasional,” pungkas Irfan.

Berikut Daftar Harga Penerbangan Garuda Indonesia

Rute Domestik :

- Jakarta-Batam mulai dari Rp1,7 juta-an
- Jakarta-Palangkaraya mulai dari Rp1,6 juta-an
- Jakarta-Medan mulai dari Rp1,9 juta-an
- Jakarta-Manado mulai dari Rp2,7 juta-an
- Jakarta-Makassar mulai dari Rp1,9 juta-an
- Jakarta-Denpasar mulai dari Rp1,7 juta-an
- Jakarta-Jayapura mulai dari Rp4,7 juta-an
- Jakarta-Labuan Bajo mulai dari Rp1,9 juta-an
- Jakarta-Palembang mulai dari Rp1,1 juta-an
- Jakarta-Sorong mulai dari Rp2,1 juta-an

Rute Internasional :

- Jakarta-Melbourne mulai dari Rp6,4 juta-an
- Jakarta-Sydney mulai dari Rp6,7 juta-an
- Jakarta-Shanghai mulai dari Rp4,5 juta-an
- Jakarta-Hong Kong mulai dari Rp4 juta-an
- Jakarta-Tokyo mulai dari Rp6,5 juta-an
- Jakarta-Seoul mulai dari Rp5,8 juta-an
- Jakarta-Kuala Lumpur mulai dari Rp2,2 juta-an
- Jakarta-Singapura mulai dari Rp2,7 juta-an
- Jakarta-Bangkok mulai dari Rp4,1 juta-an

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas