Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

DKM Masjid Agung Sunda Kelapa Gandeng AQUA Edukasi Pentingnya Jaga Kesehatan di Bulan Puasa

DKM Masjid Agung Sunda Kelapa dan AQUA menggelar kajian tentang menjaga kesehatan di bulan puasa sesuai ajaran agama Islam.

zoom-in DKM Masjid Agung Sunda Kelapa Gandeng AQUA Edukasi Pentingnya Jaga Kesehatan di Bulan Puasa
Istimewa
Kajian interaktif tentang menjaga kesehataan di bulan puasa yang digelar oleh DKM Masjid Agung Sunda Kelapa dan AQUA, Kamis (21/3). 

TRIBUNNEWS.COM - Dalam rangka mengisi Bulan Ramadan 1445 H, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Agung Sunda Kelapa menyelenggarakan kajian interaktif tentang menjaga kesehatan di bulan puasa berdasarkan perspektif Islam. 

Kegiatan yang didukung oleh AQUA ini digelar pada Kamis (21/3/2024), menghadirkan Ust. H. M. Yusuf Syah, Lc. SE. MA. dan Hydration Science Consultant AQUA dokter Tria Rosemiarti sebagai pembicara.

Pada kesempatan ini, Ustad Yusuf Syah menjabarkan anjuran dan sunah Rasulullah SAW mengenai cara menjaga kesehatan selama bulan puasa.

“Rasulullah setiap berpuasa menganjurkan, bila tidak bisa menemukan buah kurma, maka berbukalah dengan air putih, dan sunah-sunah juga mengajarkan seperti ini,” jelas Ustad Yusuf Syah.

Ustad Yusuf Syah juga mengatakan edukasi mengenai kesehatan menjadi salah satu topik yang penting untuk disampaikan saat bulan Ramadan. 

“Dengan membahas tema kesehatan di bulan puasa ini mengajarkan kepada jemaah bahwa hidup sehat itu penting. Terutama dengan banyak mengkonsumsi air putih, karena manfaatnya banyak dan juga tentu bisa membersihkan pencernaan,” ujarnya.

Sementara itu, Hydration Science Consultant AQUA dokter Tria Rosemiarti menjelaskan pentingnya kebutuhan air bagi tubuh selama bulan Ramadan.

Berita Rekomendasi

“Di bulan Ramadan asupan cairan tubuh tetap harus dipenuhi. Hal ini guna mencegah dehidrasi berlebihan saat puasa. Salah satu cara yang bisa diterapkan adalah dengan pola 2-4-2, yaitu 2 gelas saat sahur, 4 gelas saat malam hari, serta 2 gelas sebelum tidur,” ujar dokter Tria.

Selain memerhatikan kebutuhan cairan tubuh, para jemaah juga diingatkan untuk mengatur pola gizi seimbang sebagai langkah untuk menjaga kesehatan di bulan puasa.

“Untuk makanan, kita bisa mengikuti aturan isi piringku, di mana sudah ada ukuran untuk karbohidrat, protein, buah dan sayuran untuk mendapatkan gizi seimbang. Tapi memang ada kondisi-kondisi di mana kita membutuhkan tambahan vitamin seperti badan sedang kurang fit karena batuk dan flu, atau cuaca panas seperti saat ini,” sambung dokter Tria.

Usai pembahasan interaktif, agenda dilanjutkan dengan doa bersama untuk Palestina yang dipimpin langsung oleh Ustad Yusuf Syah. 

Ratusan jamaah yang hadir ikut serta memanjatkan doa untuk saudara muslim di Palestina agar dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan khusyuk.

Sebagai informasi, kajian pentingnya menjaga kesehatan yang diselenggarakan DKM Masjid Sunda Kelapa merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Safari Ramadan AQUA bersama Masjid.

Rangkaian kegiatan ini merupakan upaya AQUA untuk memastikan kecukupan hidrasi saat Ramadan. Safari Ramadan dilaksanakan dalam bentuk kajian interaktif mengenai isu-isu terkini tentang kesehatan dan lingkungan yang berlangsung di berbagai masjid di tanah air.(*)

Baca juga: AQUA Dukung Palestina Lewat Aksi Nyata untuk Kemanusiaan

Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas