Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Belum Nyerah, Luhut Cari Peluang Rayu Elon Musk Lagi Agar Tesla Inves di Indonesia

Kedatangan Elon Musk ke Bali membuka peluang bagi Pemerintah Indonesia merayu agar Tesla bersedia menanamkan modalnya di Indonesia.

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Belum Nyerah, Luhut Cari Peluang Rayu Elon Musk Lagi Agar Tesla Inves di Indonesia
Tribunnews/Endrapta
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, BALI - Kedatangan Elon Musk ke Bali menghadiri World Water Forum ke-10 membuka peluang bagi Pemerintah Indonesia merayu agar Tesla bersedia menanamkan modalnya di Indonesia.

Sebelumnya, Tesla menyatakan akan inves di Indonesia namun urung. Belakangan Elon Musk malah inves di Vietnam dan Malaysia untuk mengembangkan bisnis Tesla di Asia.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, Teslamasih berpikir untuk berinvestasi di mana pun.

"Jadi dia masih menunggu beberapa waktu untuk berpikir investasi di mana pun," katanya ketika ditemui di The Laguna Resort & Spa Nusa Dua, Bali, Senin (20/5/2024) malam.

Luhut mengatakan, Tesla saat ini masih berpikir investasi di mana pun karena didasari oleh sejumlah hal.

Contohnya seperti mobil listrik di China yang mengalami oversupply dan banyak harganya yang lebih murah dari mobil listrik milik Tesla.

BERITA TERKAIT

"Pabrik mereka juga di India masih belum. Tidak ada. Di Meksiko juga sekarang produksinya dikurangi, di Jerman sana juga berkurang," ujar Luhut.

Jadi, kata Luhut, Tesla masih mau melihat pasar dunia lebih tenang terlebih dulu. "Nanti baru mereka akan masuk dan Indonesia saya kira akan menjadi alternatif yang sangat baik," pungkasnya.

Baca juga: Dijemput Luhut di Apron Bandara Ngurah Rai, Bos SpaceX Elon Musk Tiba di Bali

Selama di Bali, Elon Musk meresmikan layanan Starlink di salah satu Puskesmas di Kota Denpasar, Senin, 20 Mei 2024.

Ketika disinggung apakah dia benar-benar akan melakukan investasi di Indonesia, Elon Musk mengatakan dalam jangka panjang, kemungkinan besar ia akan berinvestasi di Indonesia.

"Saya pikir sangat mungkin, saya sangat mungkin bahwa perusahaan saya akan berinvestasi di Indonesia di masa depan, oke,” katanya, Minggu (19/5/2024), dikutip dari Tribun Bali.

Caption
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan ketika ditemui di The Laguna Resort & Spa Nusa Dua, Bali, Selasa (21/5/2024) malam.
Dok: Endrapta Pramudhiaz

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas