Mengenal Peluang Karier Customer Experience yang Dianggap Menjanjikan Buat Para Fresh Graduates
CX sebenarnya bukan hanya sekedar menjawab komplain atau menawarkan produk kepada pelanggan, tetapi telah menjadi sebuah industri
Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hendra Gunawan
Dia menjelaskan, CX bukanlah industri baru, CX sudah lama hadir dan diterapkan dalam bisnis perusahaan. Industri CX bersifat stabil, sehingga memberikan rasa aman dalam hal pekerjaan menawarkan keamanan yang lebih besar dibandingkan dengan bekerja di startup yang baru berdiri.
Selain itu, sistem kerja di CX sangat jelas, dengan pembagian peran dan tanggung jawab yang terdefinisi dengan baik. Hal ini memastikan bahwa karyawan tidak perlu menjalankan banyak peran sekaligus, sehingga mereka bisa fokus dan memberikan hasil terbaik sesuai dengan peran masing-masing.
5. Penerapan Work-Life Balance
Menurut Ardi Sudarto, industri CX cocok untuk fresh graduates yang ingin menjaga keseimbangan antara kehidupan kerja dan pribadi. Industri ini menawarkan jadwal yang teratur yang memungkinkan karyawan dapat memastikan waktu yang cukup untuk beristirahat, dan menikmati kehidupan di luar pekerjaan.
Salah satu perusahaan yang menonjol dalam hal ini adalah transcosmos Indonesia (TCID).
Menurut dia, TCID menyediakan lingkungan kerja yang mendukung work-life balance, memastikan karyawan tidak hanya produktif di tempat kerja, tetapi juga memiliki waktu yang cukup untuk keluarga, hobi, dan kegiatan pribadi lainnya.
Ardi menjelaskan, TCID saat ini membuka lowongan kerja di bidang customer experience untuk penempatan di Semarang dan Yogyakarta. Hal ini merupakan salah satu kesempatan bagi fresh graduates untuk memulai karier di industri yang dinamis dan penuh peluang.
"Fresh graduates memiliki potensi besar untuk berkembang dalam bidang customer experience. Kami menyediakan lingkungan dan fasilitas yang mendukung dan program pelatihan secara berkala untuk memastikan setiap talent terus mengembangkan kemampuan sesuai dengan perkembangan industri," ujarnya.